Category archive

Kabar Ngawi - page 173

Kategori untuk berita mengenai Ngawi dan segala yang meliputinya

Bantu Korban Erupsi Semeru, Pemkab Ngawi Kirimkan Relawan

di %s Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 594 views

Erupsi Gunung Semeru yang terjadi, Sabtu (04/12/21) silam, menyisakan duka mendalam.

Wujud kepedulian untuk korban erupsi Gunung Semeru, di Kabupaten Lumajang @lumajanh, Pemerintah Kabupaten Ngawi kirimkan relawan tenaga kesehatan yang diberangkatkan langsung oleh Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono didampingi Kepala Dinas Kesehatan, Yudono, Rabu (08/12/21) di Halaman belakang kediaman Bupati Ngawi.

Untuk relawan dan nakes yang akan berangkat ke Kabupaten Lumajang, Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono berpesan agar terus lakukan koordinasi dengan tim Kabupaten Lumajang, agar tim yang berangkat ini bisa tepat sasaran membantu Pemkab Lumajang dalam penanganan korban erupsi ini, “Koordinasi sangat penting, agar tepat sasaran, bergerak sesuai komando dari tim gugus tugas yang ada di sana. Jangan bergerak sendiri, nanti malah timbul permasalahan akibat kurang koordinasi,” tandas Bupati Ngawi.

Sementara, Kadinkes Ngawi, Yudono mengungkapkan relawan yang diberangkatkan berjumlah 18 orang diantaranya 11 orang PSC, 5 orang dari PPNI dan 2 orang Bidan, “Selain relawan juga ada bantuan berupa barang dan obat-obatan,” katanya.

Relawan yang berangkat ini, disampaikan Yudono akan ditempatkan di posko balai desa di Kecamatan Pasarian, ā€¯Relawan akan stay disana selama dua hari, namun apabila nanti masih dibutuhkan akan bergilir kembali diberangkatkan,” terangnya. (Kominfo)

Sebar dan Bagikan :

Shares

Subuh Bergerak, Bupati Ngawi Harapkan Bisa Tahu Kondisi Lapangan Langsung

di %s Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,313 views

Inginkan dampak positif dari implementasi program Subuh Bergerak, Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono didampingi Wakil Bupati Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko bersama Sekda Ngawi, Mokh Sodiq Triwidiyanto serta jajaran pimpinan OPD Pemkab Ngawi lakukan Sholat Subuh berjamaah bersama masyarakat kali ini di Desa Kiyonten, Kecamatan Kasreman, Rabu (08/12/21).

Subuh Bergerak merupakan komitmen Pemkab Ngawi untuk hadir di tengah masyarakat sebagai upaya percepatan pengentasan kemiskinan, sekaligus melihat secara langsung kondisi di dilapangan sehingga intervensi yang dilakukan bisa tepat sasaran, “Seperti kegiatan rumah pangan lestari, penurunan angka kematian ibu dan anak oleh Posyandu, penurunan angka Stunting dan seterusnya,” katanya.

Untuk diketahui Rumah Pangan Lestari adalah rumah penduduk yang mengusahakan pekarangan secara intensif untuk dimanfaatkan dengan berbagai sumberdaya lokal yang menjamin kesinambungan penyediaan bahan pangan rumah tangga yang berkualitas dan beragam.(Kominfo)

Sebar dan Bagikan :

Shares

Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR Tinjau Revitalisasi Benteng Pendem dan Pasar Besar Ngawi

di %s Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,367 views

Direktur Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR, Diana Kusumastuti, didampingi Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono lakukan tinjauan pelaksanaan revitalisasi Benteng Van Den Bosch dan Pasar Besar Ngawi, Senin, (7/12/21.)

Revitalisasi Benteng Van Den Bosch dan Pasar Besar Ngawi dibiayai anggaran APBN yang dikawal Direktoral Cipta Karya Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Jawa Timur.

Progres revitalisasi Benteng Van Den Bosch diungkapkan Diana sudah mencapai 67 persen, dan untuk pengerjaan pun, harus dilakukan hati – hati, dengan tetap mempertahankan nilai sejarahnya, “Kalau kita mau cepat bisa, tapi kami takut salah, makanya ini harus didampingi temen temen dari BPPW Jatim,” jelasnya.

Sementara untuk Pasar Besar Ngawi, dituturkan Diana, progresnya telah mencapai 96 persen, “Dan, ditargetkan selesai di akhir Desember ini,” ujarnya.

Diutarakan Dian, Pasar Besar Ngawi merupakan bangunan Green Building, Madya, “Ini menjadi kebanggaan juga, sehingga nantinya harus dirawat agar pasarnya tetap green, rapi, dan sehat,” lanjutnya.

Green building madya adalah sertifikasi dalam mengukur penggunaan air, energi,dan sumber daya lainya di setiap gedung. (Kominfo)

Sebar dan Bagikan :

Shares

Subuh Bergerak di Masjid Agung Baiturahman Ngaw

di %s Agama/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,438 views

Meningkatan etos kerja merupakan salah satu visi Pemerintah Kabupaten Ngawi di bawah kepemimpinan Bupati Ony Anwar Harsono bersama Dwi Rianto Jatmiko dan salah satunya diimplementasikan pada program Subuh Bergerak .

Kegiatan ini masif dilaksanakan oleh Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono bersama jajarannya untuk memastikan program subuh bergerak benar-benar terimplememtasi dengan baik dimasyarakat.

Dalam arahannya, Bupati Ngawi minta mulai aktivitas dilakukan lebih awal, untuk meningkatkan etos kerja diawali dengan Sholat Subuh berjamaah di Masjid lingkungannya, “Diharapkan ASN menjadi contoh yang baik di lingkungannya masing – masing dengan gerakan Subuh Bergerak ini, dan bisa memulai kegiatan di waktu sedini mungkin, dengan begitu pelayanan terhadap masyarakat bisa optimal,” katanya.

Di kesempatan ini Bupati Ngawi juga menghimbau masyarakat agar tetap waspada gelombang Covid-19, mengingat virus ini terus bermutasi, “Saat ini yang menjadi perhatian adalah adanya Covid-19 varian Omicron yang perlu kita waspadai,” tandasnya.

Sebar dan Bagikan :

Shares
Go to Top