Category archive

Pemerintahan - page 173

Berita yang terkait dengan penyelenggaraan pemerintahan atau pelaksanaan pembangunan baik yang dilakukan oleh Pemeirimtah Pusat, Provinsi maupun Daerah

Pemkab Ngawi Terima Hibah Tanah dan Bangunan

di %s Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,711 views

Yayasan Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STIKIP) Ngawi menyerahkan hibah tanah dan bangunan seluas 5 ribu meter persegi untuk Pemerintah Kabupaten Ngawi yang diterima Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra, Taufik Agus Susanto, Kepala Badan Keuangan Tri Pujo Handono beserta jajarannya dan Kabag Tata Pemerintahan Roy Rozano di Ruang Kerja Bupati, Rabu (08/06/22).

Dikesempatan ini, Bupati Ngawi menyampaikan ucapan terimakasihnya atas hibah tersebut, nantinya bisa memberikan manfaat luar biasa, dan akan dijadikan tempat training center,” Action kita setelah diberikan bangunan ini, akan difasilitasi alat – alat untuk training center untuk kegiatan pelatihan garmen dan las kaki yang dibawah Dinas Perdagangan Perindustrian dan Tenaga Kerja,” terangnya.

Dengan training center ini, Ony Anwar berharap mampu menyediakan sumber daya manusia yang terampil dan kompetitif di industri garment dan alas kaki yang akan masuk di Kabupaten Ngawi, “Hal ini harus segera kita lakukan sebagai antisipasi dan persiapan masyarakat agar tidak dimasuki orang luar Ngawi ketika ada investor masuk,” lanjutnya.

Tidak hanya pelatihan dan training, tempat ini dikatakan Bupati Ngawi juga akan dijadikan corporate yang bisa produksi bersifat usaha kecil menengah (UKM) sepatu dan bisa dijual sendiri disamping kerjasama dengan sejumlah perusahaan untuk mengembangkan usahanya.

Sebar dan Bagikan :

Shares

115 Calon Jamaah Haji Ngawi, Berangkat Ke Tanah Suci

di %s Agama/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,601 views

Sebanyak 115 Calon Jamaah Haji (CJH) Ngawi, diberangkatkan Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono dari Pendopo Wedya Graha, Selasa (07/06/22).

Seperti yang disebutkan Kepala Kantor Kementerian Agama Ngawi, Moh. Wahib ada 115 CJH yang berangkat tahun ini, terdiri 51 jamaah laki – laki dan 54 jamaah Perempuan, dengan jamaah termuda usia 26 tahun dah tertua 64 tahun 7 bulan.

Disampaikan Wahib, bahwa jumlah CJH tahun ini, mengalami penurunan akibat adanya pembatasan usia yang ditetapkan Pemerintah, “Dibatasi maksimal usia 65 tahun,” katanya.

Namun dari 115 CJH tersebut, diungkapkan Wahib ada dua jamaah yang tidak berangkat karena kondisi kesehatan yang tidak memenuhi syarat dan pengurusan visa.

Sementara Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono dalam sambutannya berpesan untuk CJH, untuk selalu jaga kesehatan dan saling support terhadap jamaah lainnya. “Agar bisa melaksanakan ibadah dengan tenang dan khidmat,” terangnya.

Ibadah haji menurut Ony Anwar sebagai try out bagi jamaah sebab nantinya akan ada berbagai persoalan dan ujian yang nantinya akan menjadikan jamaah lebih baik lagi setelah kembali ke tanah air, “Dengan keteguhan, kesabaran dan keikhlasan dari jamaah dalam menjalakan ibadah ini, Insyaallah, nantinya bisa menjadi haji mabrur yang bisa memberikan banyak manfaat bagi keluarga dan masyarakat sekitar,” tuturnya.

Diakhir sambutannya, Bupati Ngawi minta doa dari seluruh jamaah haji yang berangkat ini, agar Kabupaten Ngawi diberikan kebaikan dan menjadi Kabupaten yang Baldatun Thayyibatun Wa Rabbun Ghafar.

Kemudian Bupati Ngawi ikut mengatar CJH Ngawi, menuju bus yang akan membawa ke Embarkasi Surabaya.

Turut hadir dalam acara ini Ketua TP PKK Ngawi, Ana Mursyida Ony Anwar Harsono, Forkopimda Ngawi, Ketua Organisasi Islam dan jajaran Kemenag Ngawi.

Sebar dan Bagikan :

Shares

Kecamatan Sine Luncurkan Sine Car Free Day, Strategi Pulihkan Ekonomi

di %s Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 2,242 views

Pandemi Covid-19 yang melanda dua tahun terakhir, memiliki dampak yang luar biasa, termasuk sektor ekonomi. Saat ini,  untuk menumbuhkan geliat ekonomi kemasyarakatan diperlukan sejumlah strategi agar bangkit dari keterpurukan, seperti yang dilakukan Pemerintah Kecamatan Sine bersama Pemerintah Desa se Kec. Sine dengan meluncurkan Sine Car Free Day dan Senam Bersama di Halaman Kantor Desa Sine, Kecamatan Sine, Minggu, (05/06/22) oleh Bupati Ngawi yang dalam hal ini diwakili oleh Sekda Kabupaten Ngawi, Mokh. Sodiq Triwidiyanto.

Launching Sine Car Free Day ini, nyatanya terbukti  mampu menarik antusiasme masyarakat untuk ambil bagian bazar UMKM dan senam bersama yang diikuti masyarakat setempat.

Sekda Kab. Ngawi mengapresiasi kegiatan ini, dan menyatakan bahwa gotong royong dan kebersamaan adalah kunci upaya pemulihan ekonomi, ” Ini tentunya menjadi momentum yang patut kita teruskan. Sebab, kita melihat suasana guyub rukun, betul – betul kebersamaan. Dan, ini adalah modal dasar memulihkan ekonomi yang selama ini terpuruk karena Covid-19,” terangnya.

Sementara Camat Sine, Fuad Misbahauddin Fahmi mengungkapkan kegiatan ini pertama kali di gelar, dan berharap bisa menjadi agenda rutin kedepan dengan dukungan seluruh masyarakat Sine, “Sinergi dan kolaborasi yang baik antar desa akan menghasilkan output yang diharapkan masyarakat. “Harapannya ini akan mampu mendorong geliat ekonomi kerakyatan, dan  kita juga mengundang seluruh Kepala Desa berserta perangkatnya se Kecamatan Sine sekalian silaturahmi,” terangnya.

Sebar dan Bagikan :

Shares

Hadiri Pelantikan DPC HARPI Melati Ngawi , Bupati Ngawi Tawarkan Kolaborasi

di %s Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 2,392 views

Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono beserta Istri, Ana Mursyida, didampingi Ketua Gerakan Organisasi Wanita, Ineke Dwi Rianto Jatmiko Hadiri pelantikan Dewan Pengurus Cabang (DPC) Himpunan Ahli Rias Pengantin Indonesia ( HARPI) Melati Kabupaten Ngawi di Pendopo Wedya Graha, Sabtu, (04/06/22).

Hadir diacara ini Ketua DPD HARPI Melati Provinsi Jawa Timur, Endah Rusman, yang sekaligus melantik Pengurus DPC HARPI Melati Kabupaten Ngawi.

Dalam sambutanya Bupati Ngawi menyatakan dukungannya terhadap kegiatan HARPI kedepan, terutama dalam upaya peningkatan ekonomi kreatif serta kegiatan kemasyarakatan yang dua tahun terakhir terdampak pandemi Covid-19.  “Insyaallah, Pemerintah Kabupaten Ngawi akan siap bersinergi dan berkolaborasi, mengingat dua tahun terakhir kita menghadapi bersama pandemi Covid -19,” katanya.

Tidak hanya itu, Ony Anwar juga menyebutkan ada agenda kedepan yang bisa dilakukan bersama dengan pelaku tata rias di Kabupaten Ngawi, dalam kegiatan puncak peringatan Hari Jadi Ngawi ke 664, bertajuk “Mas Bupati Mantu” dengan melaksanakan Itsbat nikah sebanyak 3 ribu orang, serta menikahkan  664 pengantin, hal itu dilakukan untuk pemenuhan administrasi kependudukan masyarakat Ngawi, yang belum memiliki buku nikah, “Ini menjadi tanggung jawab kita di Pemerintah Kabupaten Ngawi,” tuturnya.

Keberadaan HARPI diungkapkan Ony Anwar memiliki andil besar dalam melestarikan tradisi dan budaya adiluhung, sehingga sulit tergerus perkembangan jaman.

Sebar dan Bagikan :

Shares
Go to Top