Bupati Ngawi Terima ToA Uang TE 2022 dari BI

di %s Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,293 views
Banner

Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono terima Token of Appreciation (ToA) Uang TE 2022 dari Kepala KPwBI Kediri M. Choirur Rofiq, Rabu (24/08/22) di Ruang Kerja Bupati.

Penyerahan uang kertas baru ini bersamaan dengan peluncuran uang kertas baru tahun emisi 2022 pada Kamis, 18 Agustus 2022 lalu oleh Menteri Keuangan RI Sri Mulyani dan Gubernur Bank Indonesia Perry Warjiyo

Bupati Ngawi mengapresiasi Bank Indonesia yang terus berinovasi, dengan meluncurkan uang kertas baru tahun emisi 2022. Menurutnya, inovasi ini dimaksudkan agar uang rupiah semakin mudah untuk dikenali ciri keasliannya, nyaman dan aman untuk digunakan.

“ Dengan uang kertas baru ini kita juga semakin mudah membedakannya. Kalau kita lihat semakin kecil nilainya semakin kecil juga ukurannya,” ujarny.

Sementara dikatakan Kepala KPwBI Kediri M.Choirur Rofiq lpeluncuran uang kertas baru tahun emisi 2022 ini terdiri atas pecahan uang kertas Rp100 ribu, Rp50 ribu, Rp20 ribu, Rp10 ribu, Rp5 ribu, Rp2 ribu dan Rp 1 ribu “Dengan ukuran fisik yang berbeda, uang baru ini bisa membantu disabilitas yang memiliki keterbatasan mata,” katanya.

Masyarakat dapat melakukan penukaran Uang TE 2022 melalui perbankan atau kas keliling yang disediakan Bank Indonesia. Pemesanan penukaran melalui kas keliling dilakukan melalui aplikasi PINTAR yang dapat diakses melalui laman https://pintar.bi.go.id.

Sebar dan Bagikan :

Shares