Wabup Ngawi Terima Penghargaan ITA Kategori Man Of The Year
Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko terima penghargaan Anugerah TIMES Indonesia (ATI) kategori Man Of The Year, Rabu (30/03/22) di Wana Wisata Srambang Park, Jogorogo, Ngawi.
Penghargaan diserahkan oleh Direktur Times Indonesia. Bambang H. Irwanto.
Dikatakan Bambang tema ATI tahun ini Edurance Di Tengah Puncak Pandemi Covid-19, dan fokus pada endurance to fight (daya tahan berjuang), “Punya endurance untuk bangkit keluar dari situasi nasional yang dirundung Pandemi Covid-19 di segala sektor. Dan, punya kekuatan bangkit dari keterpurukan, kekuatan bangkit untuk melakukan recovery. Dan, kekuatan bangkit untuk bertahan sampai kemudian kembali berdiri, lalu kembali memberi manfaat bagi banyak orang,” terangnya.
Wabup Ngawi, menurut Bambang dianggap memiliki peran penting dalam memberikan semangat untuk masyarakat supaya bisa bertahan di masa pandemi Covid-19 ini dengan konsep gotong royong atau partisipasi publik, “Atau masyarakat ikut bersama – sama menghadapi Covid-19 ditengah keterbatasan pemerintah dari sisi SDM dan anggaran,” ungkapnya.
Dengan penghargaan ini, Wabup Ngawi menuturkan menjadi salah satu motivasi dirinya untuk terus kreatif dan inovatif dalam menjalankan tugasnya. “Dan berharap ini juga menjadi motivasi bersama seluruh warga masyarakat Ngawi, terutama perangkat daerah daam melakukan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” tuturnya.
Selain Wabup Ngawi, penghargaan juga diberikan kepada Owner Hargo Dumilah Group, Haryanto kategori Positive News Maker. (Kominfo)