Perkemahan Pramuka Saka Bakti Husada Puskesmas Kendal, Upaya Kaderisasi Sosialisasi Kesehatan

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 700 views
Banner

Puskesmas Kendal gelar perkemahan anggota baru Saka Bakti Husada di Bumi Perkemahan Gendingan Kecamatan Kendal, Jumat-Sabtu (13-15/10/23).

Diikuti 80 peserta pelajar tingkat menengah atas dari 3 sekolah di lingkup Kwarran Kendal.

Disampaikan pembina Bakti Jusada Puskesmas Kendal Upik Sukiani, kegiatan ini sebagai bentuk pengenalan dasar tentang Saka Bakti Husada, “Bersama dengan lintas sektor dari BPBD Ngawi bersama relawan, adik – adik ini dikenalkan cara mendirikan tenda dan tandu darurat dengan tehnik pionering, water rescue dan vertikal rescue, management resiko dan banyak hal lainnya,” ungkapnya.

Dikatan Upik, anggota Saka Bakti Husada di Puskesmas Kendal juga dilibatkan sebagai kader Puskesmas untuk menyosialisasikan program Puskesmas dan deteksi dini sejumlah penyakit, ” Adik -adik juga menjadi kepanjangan tangan Puskesmas, untuk menerapkan ilmu yang sudah didapat, kepada empat teman di lingkungannya,” tuturnya.

Sebar dan Bagikan :

Shares