Polres Ngawi Tertibkan Balapan Liar

di %s Berita/Informasi 890 views
Banner

Operasi Cipta Kondisi Polres Ngawi Tertibkan Balapan LiarMalam Minggu, 23 Pebruari 2013 Pukul 24.00 Polres Ngawi adakan Operasi Cipta Kondisi yang dipimpin Kabag Ops. Kompol Suwarno didampingi Waka Polres  Kompol Noor Ghozali, S.Sos. Kasat Lantas AKP Gatut Bowo & Kasat Narkoba AKP Didik Setyawan. Daerah titik operasi Jl. A Yani mulai Stadion Ketonggo Ngawi sampai Trafic Light Terminal Lama dan menerjunkan 80 personil.

Dalam operasi ini berhasil dijaring 44 anak dan sepeda motornya, yang semuanya protolan dan tidak dilekampi STNK. Anak-anak yang terjaring dikumpulkan didepan stadion bersama motornya lalu digiring berjalan dengan memabawa sepeda motornya sampai halaman Polres Ngawi. Sedangkan yang terjari dalam operasi ini anak-anak sekitar wilayah Kab. Ngawi dan Kab. Bojonegoro.

Kabag Ops. Kompol Suwarno mengatakan, “Operasi cipta kondisi ini dalam rangka menanggapi keluhan masyarakat di sepanjang jalan A Yani dan para pengguna jalan merasa terganggu oleh suara bising motor anak-anak yang balapan liar dan para pengguna jalan merasa tidak aman dan nyaman terutama pada malam minggu”.  Lebih lanjut dilatakan, “Agar anak-anak yang mengadakan balapan liar ini jera dan tidak mengulangi perbuatannya lagi”, ujarnya.

Salah satu warga Eko mengungkapkan, “Sangat mendukung Operasi Cipta Kondisi Polres Ngawi, agar anak-anak yang mengadakan balapan liar merasa kapok dan masyarakat merasa aman dan nyaman, namun agar hobi anak-anak yang senang drag race, pihak yang berwajib bersama  Pemda menyediakan arena khusus agar tidak mengadakan balapan liar di jalan umum” ungkapnya. (www.majalahkapas.com)

Sebar dan Bagikan :

Shares