Tancap Gas Wujudkan Kawasan Industri Bupati Ngawi, Lakukan Audiensi di Kementerian ATR-BPR
Upaya Pemkab Ngawi dalam melakukan akselerasi pembangunan daerah terus dilakukan, secara masif Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono melakukan audiensi disejumlah Kementerian, kali ini di Kementerian ATR-BPT, Selasa (28/06/22) di Jakarta.
Didampingi Sekretaris Daerah Ngawi Mokh Sodiq Triwidiyanto, Kepala Bappeda Ngawi, Indah Kusuma Wardhani dan sejumlah pimpinan OPD terkait diterima Direktur Bina Perencanaan Tata Ruang Daerah Wilayah 1, Reny Windyawati.
Kunjungan ini sebagai tindak lanjut Perpers 80 Tahun 2019, kemudian dalam implementasinya terdapat kendala terutama terkait LSD (Lahan Sawah yang Dilindungi) terhadap Penetapan KP2B (Kawasan Peruntukan Pertanian Berkelanjutan), “Alhamdullilah, dari audiensi di Kementerian ATR-BPR, ketidak pastian tersebut sudah mulai menemukan titik terang,” ungkap Bupati Ngawi disela kegiatan ini.
Menurut Ony Anwar Harsono, dikesempatan kali ini juga membahas Proses Penetapan Kesesuaian Kegiatan Pemanfaatan Ruang (KKPR) untuk percepatan investasi di Kabupaten Ngawi.
Jumat (24/06/22), program Subuh Bergerak dalam rangkaian Sambang Desa kembali dilakukan di Desa Warukkalong, Kecamatan Kwadunga.
Pun, kegiatan yang diawali dengan Sholat Subuh berjamaah ini antara lain senam bersama, penyaluran bantuan, tinjauan RLTH, tabur benih ikan kemudian peresmian masjid.
Dikesempatan ini, Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono memberikan apresiasinya untuk kegiatan ini sebagai bentuk sosialisasi tentang digitalisasi tanpa meninggalkan seni budaya, “Di era digitalisasi kita tidak boleh lupa dengan budaya adi luhur kita, kebudayaan yang perlu kita lestarikan dan uri – uri ,” tuturnya.