Upacara Peringatan Sumpah Pemuda ke-95 Tahun 2023
Bertempat di halaman Pendopo Wedya Graha, seluruh jajaran ASN bersama pelajar, dan ormas Pemkab Ngawi ikuti upacara Hari Sumpah Pemuda ke-95 yang dipimpin Setda Ngawi Mokh. Shodiq Triwidiyanto, Sabtu (28/10/23).
Dengan mengusung tema “Bersama Majukan Bangsa”, Setda optimis bahwa seluruh pemuda pemudi berhasil meraih prestasi melalui inovasi serta mampu menghadapi tantangan.
“Dibuktikan dengan pengabdian dan menghasilkan karya luar biasa dari pemuda pemudi di Kabupaten Ngawi dengan meraih penghargaan Pemuda Pelopor sebagai prestasi yang membanggakan”, katanya.
Kegiatan dilanjutkan dengan pembacaan ikrar Sumpah Pemuda dan sambutan Menpora RI. Turut hadir jajaran Forkopimda dan seluruh Kepala OPD.
Kemudahan investasi dengan lembaga ditingkat desa dan kecematan saat ini, menurut Ony Anwar sudah terbuka lebar, seperti perubahan Permentan Nomor 10 tahun 2022, yang memungkinkan badan usaha berbadan hukum dapat mengajukan sertifikasi pupuk supaya mendapatkan ijin edar. “Hal-hal semacam ini perlu ditangkap sebagai peluang, sehingga bisa mempercepat pertumbuhan permodalan,” tandasnya.
Acara dilanjutkan dengan tinjauan Bupati dan Forkopimda pada seluruh peserta booth properti serta talkshow terkait solusi pemilihan rumah bagi generasi milenial.
Disela kegiatan ini juga dilakukan petik melon hasil penerapan Smart Farming.