Category archive

Bakohumas - page 82

Badan Koordinasi Kehumasan di wilayah Kabupaten Ngawi

Festival Jagung Karanganyar, Tingkatkan Ekonomi Masyarakat

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,313 views

Wakil Bupati Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko hadiri Festival Jagung Karanganyar di Desa Bangunrejo, Kacamatan Karanganyar, Minggu, (04/06/23).

Kegiatan inisiasi Karang Taruna Kabupaten Ngawi ini dikuti peserta dari perwakilan Desa se Kecamatan Karanganyar, Perwakilan Perum Perhutani serta sejumlah organisasi masyarakat dengan menampilkan gunungan dan tumpeng hasil panen Jagung dan lainnya, kemudian diarak menuju halaman gedung serbaguna Krida Taruna Desa Bangunrejo.

Kegiatan kali ini mendapatkan apresiasi dari Wakil Bupati Ngawi Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko karena berdampak positif bagi UMKM masyarakat sekitar,
“Saya kira festival ini memiliki dampak ekonomi yang sangat luar biasa, dari jumlah peserta yang terlibat, juga ada macam-macam jenis olahan yang ditampilkan,” katanya.

Namun, yang jauh lebih berarti dan berharga dari acara ini, menurut Wabup Ngawi adalah nilai persatuan, kebersamaan serta gotong royong sebagai implementasi pengamalan Pancasila. “Momentum bulan Juni ini adalah hari kelahiran Pancasila, kita harus ingat menerapkan nilai Pancasila yaitu guyub rukun, aktif dalam kegiatan gotong royong, dan sekarang yg harus kita jaga adalah sifat toleran,” tandasnya.

Turut hadir di kesempatan ini, istri Wakil Bupati Ngawi, Ineke Dwi Astuti. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Kabul Tunggul Winarno. Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga,Wiwien Purwaningsih. Camat Karanganyar, Wibowo.Administratur Perhutani Ngawi, Tulus Budyadi. Forkopimcam, Kepala Desa se Kecamatan Karanganyar, serta sejumlah tokoh masyarakat.

Sebar dan Bagikan :

Shares

Safari Wawasan Kebangsaan Kec. Kedunggalar: Ciptakan Kondusifitas Jelang Pemilu 2024

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 909 views

Untuk meningkatkan sinergitas dan kondusifitas wilayah di Kabupaten Ngawi, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Ngawi kembali gelar Safari Wawasan Kebangsaan putaran kedua di Aula Kecamatan Kedunggalar, (31/05/23).

Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko dikesempatan ini mengatakan kegiatan ini untuk memupuk sinergitas dalam segala situasi dan kondisi, egiatan wawasan kebangsaan seperti ini tidak boleh berhenti, karena kalau sampai berhenti akibatnya bisa fatal terhadap nilai-nilai sejarah bangsa” ungkap Wabup.

Apalagi diera modernisasi saat ini, menurut Wabup Ngawi harus mampu mengupdate dan memilah informasi agar tidak mudah termakan berita bohong atau hoax yang memicu konflik.

Dengan wawasan kebangsaan ini, Dwi Rianto berharap bisa mengedukasi masyarakat terhadap dampak perkembangan IT, “Sehingga tidak terjadi penyimpangan yang berdampak negatif bagi bangsa dan negara,” lanjutnya.

Sementara, Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik, Kusumahadi Widjajanto menyampaikan kegiatan ini sebagai bentuk sinergitas antara pemerintah daerah dengan TNI – Polri juga tokoh masyarakat untuk menjegah terjadinya konflik sosial.

Kaban Kesbangpol juga berharap sinergitas ini mampu menciptakan kondusifitas yang dapat mendukung pembangunan di Kabupaten Ngawi,” katanya.

Lebih lanjut, dikatakan Kusumahadi hal ini juga wujud dukungan Cipta Kondisi Berantas Kemiskinan (Ciko Berkemah) jelang Pemilu serta penguatan wawasan kebangsaan dari empat pilar kebangsaan.

Hadir dikegiatan ini, Kasi Pengelolaan Barang Bukti dan Barang Rampasan, Kejari Ngawi,
Chalida K. Hapsari K, serta Anggota Forkopimcam beserta tokoh masyarakat Kecamatan Kedunggalar.

Sebar dan Bagikan :

Shares

Cooking Fish Festival, Upaya Atasi Stunting Di Ngawi

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 998 views

Konsumsi ikan saat ini menjadi perhatian Pemerintah dalam upaya peningkatan gizi masyarakat salah satunya upaya penanganan Stunting.

Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Ngawi bersama Forum Peningkatan Konsumsi Ikan (Forikan) dan TP PKK Ngawi gelar Cooking Fish Festival dengan olahan ikan jenis Belut di jalan serong Alun-Alun Ngawi, Rabu (31/05/23).

Disampaikan Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono bertujuan untuk kampanye pencegahan Stunting dan menyosialisasikan masakan dari Belut. Pasalnya, belakangan ini muncul fenomena Belut dilahan sawah organik, yang menerapkan pertanian ramah lingkungan, “Dan jenis ikan ini memiliki kandungan Omega 3 yang baik untuk masa pertumbuhan anak,” katanya.

Adanya kandungan tinggi nutrisi pada Belut, menurut Bupati Ngawi akan berdampak terhadap upaya penurunan Stunting di Kabupaten Ngawi, “Maka sangat baik dikonsumsi ibu hamil dan menyusui,” lanjutnya.

Ratusan peserta mengikuti cooking fish festival dari desa di seluruh Kabupaten Ngawi. Berkreasi menciptakan masakan dengan selera dan packaging terbaiknya menggunakan bahan dari ikan.

Cooking Fish Festival ini diikuti seluruh desa di Kabupaten Ngawi dengan menyajikan olahan dari Belut dan dilombakan.

Diakhir acara diumumkan pemenang dari lomba festival yakni juara 3 Desa Geneng Kecamatan Geneng, juara 2 Desa Kedunggalar Kecamatan Kedunggalar, juara 1 Desa Widodaren Kecamatan Gerih.

Sebar dan Bagikan :

Shares

Road Show Karang Taruna Ngawi, Festival Mewarnai

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,115 views

Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono dikegiatan Roadshow Karang Taruna bertema Festival Mewarnai 1000 Kolase Foto Bung Karno di Kepatihan Ngawi, Selasa (30/05/23).

Kegiatan ini yang diinisiasi Karang Taruna Kabupaten Ngawi yang diikuti peserta didik Taman Kanak – Kanak (TK) Kecamatan Ngawi.

“Terimakasih untuk seluruh Karang Taruna yang memberikan tempat berekspresi sekaligus memberikan wawasan kebangsaan dan perkuat rasa cinta tanah air,” kata Bupati Ngawi.

Disampaikan Ony Anwar kegiatan ini rencananya juga akan dilakukan di 19 Kecamatan, “Untuk mengembangkan potensi Karang Taruna,” lanjutnya.

Hadir dalam kegiatan ini Wakil Bupati Ngawi beserta istri, jajaran Forkopimda, Ketua DPRD Heru Kusnindar serta istri, Bupati Ngawi periode 2010 – 2021, Ir. Budi Sulistyono, Forpimcam Kecamatan Ngawi, dan kepala OPD terkait.

Sebar dan Bagikan :

Shares
Go to Top