Pengambilan Sumpah Pegawai Negeri Sipil Oleh Bupati Ngawi
Sesuai dengan maksud ketentuan Pasal 26 Undang-undang nomor 43 Tahun 1999 tentang Perubahan atas Undang-Undang nomor 8 Tahun 1974 tentang Pokok-Pokok Kepegawaian dinyatakan bahwa setiap Calon Pegawai Negeri Sipil wajib mengucapkan sumpah/janji Pegawai Negeri Sipil, sejalan dengan hal tersebut bertempat di Alun-Alun Merdeka Kota Ngawi telah dilaksanakan Pengambilan Sumpah Pegawai Negeri Sipil bagi PNS di lingkup Pemerintah Kabupaten Ngawi pada hari Selasa (17/12/2013).
Laporan dari Ketua Panitia yang disampaikan oleh Kepala BKD Ngawi Djono, SH, M.Si yang menjelaskan tentang maksud dan tujuan pengambilan sumpah PNS sebagai syarat menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS). Pengambilan sumpah Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkup Kabupaten Ngawi berjumlah 6439 orang dari tahun 2001 sampai 2012. Pengambilan sumpah PNS dilakukan oleh Bupati Ngawi Ir. H Budi Sulistyono sebagai Pimpinan Daerah yang diikuti oleh seluruh peserta menurut agama dan kepercayaan masing-masing yang di dampingi oleh pemuka agama yang ada di Kabupaten Ngawi.
Bupati Ngawi dalam sambutannya mengatakan Pokok-Pokok Kepegawaian disebutkan bahwa ”Sumpah/Janji adalah suatu kesanggupan untuk mentaati keharusan atau untuk tidak melakukan larangan yang ditentukan, yang diikrarkan menurut agama atau kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa”. Untuk PNS diharapkan dapat bekerja dengan baik, disiplin, setia kepada Pancasila, UUD 1945, Negara, dan Pemerintah. Menunjukkan sikap dan budi pekerti yang baik, cakap dalam melaksanakan tugas di lingkup Kabupaten Ngawi.
Dalam kesempatan tersebut Ir. H Budi Sulistyono mengharapkan agar Pegawai Negeri Sipil yang baru mengucapkan sumpah dapat memahami makna yang terkandung dalam Sumpah yang telah diucapkan para PNS tadi dan dapat melaksanakannya dengan dengan penuh rasa tanggung jawab. ( isi dari sumpah janji PNS) sebagai berikut :
Sumpah Janji PNS
(Pasal 26 UU No. 8/1974)
Demi Allah, saya bersumpah/berjanji :
Bahwa saya, untuk diangkat menjadi Pegawai Negeri Sipil, akan setia dan taat sepenuhnya kepada Pancasila, Undang-Undang Dasar 1945, Negara dan Pemerintah.
Bahwa saya, akan mentaati segala peraturan perundang-undangan yang berlaku dan melaksanakan tugas kedinasan yang dipercayakan kepada saya dengan penuh pengabdian, kesadaran dan tanggung jawab.
Bahwa saya, akan senantiasa menjunjung tinggi kehormatan Negara, Pemerintah, dan Martabat Pegawai Negeri, serta akan senantiasa mengutamakan kepentingan Negara daripada kepentingan saya sendiri, seseorang atau golongan.
Bahwa saya, akan memegang rahasia sesuatu yang menurut sifatnya atau menurut perintah harus saya rahasiakan.
Bahwa saya, akan bekerja dengan jujur, tertib, cermat, dan bersemangat untuk kepentingan Negara.
Sekda Ngawi Lakukan Uji Kompetensi PNS
Selasa 10 Desember 2013 di Ruang Rapat Setda Kabupaten Ngawi dilakukan uji kompetensi PNS oleh Sekda Kab. Ngawi Drs. Siswanto, MM.
Maksud uji kompetensi yang telah dilakukan adalah Berkaitan dengan peningkatan SDM ditingkat nasional, dalam arti persiapan untuk menuju era globalisasi, sehingga apa yang diharapkan pemerintah menuju progres dan pelayanan prima terhadap publik, hal-hal yang perlu dipersiapkan berkaitan dengan peningkatan SDM, dimana peningkatan SDM itu akan ada penjenjangan, dimulai dari level staff, staff naik jabatan ke level eselon, dari eselon 4 ke level eselon 3, dst. Uji kompetensi untuk mengetahui potensi-potensi yang ada di daerah termasuk di Kabupaten Ngawi. Dalam rangka mengisi jabatan-jabatan di lingkungan pemerintah , untuk kedepan jika pemerintah mengisi jabatan-jabatan, sudah diketahui range kompetensi dari calon pengisi jabatan. Persyaratan uji kompetensi:
1. pendidikan minimal S1
2. segala disiplin ilmu
3.pegawai negeri sipil
4.berkaitan dengan masa kerjanya dan kepangkatan
5.mendalami tentang obyek yang ada dalam kesehariannya bekerja.
Sekda Siswanto mempunyai harapan besar terhadap pegawai negeri di lingkup Pemkab Ngawi, untuk bekerja dengan hati, kalau bekerja dengan hati maka akan tersenyum, jika bekerja dengan senyum maka akan ikhlas. Masalah rejeki ditentukan oleh Allah. Pegawai Negeri Sipil untuk menyelami dengan tugasnya, bekerja dengan hati, dengan senyum, dengan ikhlas dan berkoordinasi dengan PNS yang lain untuk memenuhi fungsi tugas PNS memberikan pelayanan kepada masyarakat.(humas ngawi)
Bimbingan Teknisi Implementasi SPIP Pemkab Ngawi
Senin 16 Desember 2013 di Hotel Sukowati Ngawi diselenggarakan Bimbingan Teknis Implementasi SPIP (Sistem Pengendalian Intern Pemerintah) Bagi Kepala Satuan Kerja Di Lingkup Pemerintahan Daerah Kabupaten Ngawi
Acara ini dihadiri oleh Bupati Ngawi Ir Budi Sulistyono, Sekda Drs. H. Siswanto, MM, Kepala Inspektorat Drs Soeradji, MM, Ketua DPRD Dwi Rianto Djatmiko, SH, dan perwakilan BPKP (Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan) Jawa Timur Raden Bagus Hidayat.
RB. Hidayat menjelaskan bahwa untuk mencapai pengelolaan keuangan negara yang efektif, efisien, transparan dan akuntabel, menteri/pimpinan lembaga, gubernur, dan bupati/walikota wajib melakukan pengendalian atas penyelenggaraan kegiatan pemerintahan. Pengendalian atas kegiatan pemerintahan dilaksanakan dengan berpedoman pada peraturan pemerintah tentang sistem pengendalian intern pemerintah (SPIP) sebagaimana diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 60 Tahun 2008. Pasal 47 ayat 1 PP Nomor 60 Tahun 2008 menyatakan bahwa menteri/pimpinan lembaga, gubernur, dan bupati/walikota bertanggung jawab atas efektifitas penyelenggaraan sistem pengendalian intern di lingkungan masing-masing
Bupati Ir. Budi Sulistyono dalam sambutannya, mengatakan bahwa penyelenggaraan pemerintahan sukses apabila visi dan misi bupati terlaksana dan pelayanan kepada masyarakat memuaskan.(humas ngawi)