Pasar Djadoel Tawun Kembali Buka, Strategi Tingkatkan Ekonomi Kerakyatan
Untuk membangkitkan ekonomi masyarakat pasca pandemi Covid-19, Pemerintah Kab. Ngawi melalui Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Ngawi membuka kembali Pasar Djadoel Ahad Legi di Taman Wisata Tawun, Minggu (19/06/22).
Dibukanya kembali Pasar Djadoel Ahad Legi setelah hampir tiga tahun tidak dilakukan, mendapatkan apresiasi dari Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko, yang hadir di pembukaan ini.
Wabup Ngawi berharap dengan dibukanya kembali kegiatan ini mampu membangkitkan kembali geliat ekonomi kemasyarakatan pasca dilanda pandemi Covid-19, terutama pelaku usaha dagang dan UMKM.
Tidak hanya itu, Dwi Rianto Jatmiko juga mengatakan dengan kegiatan ini Taman Wisata Tawun ini tidak hanya sekedar destinasi wisata tetapi juga diharapkan mampu mendorong masyarakat untuk berdagang sehingga tempat ini juga bisa menjadi ikon ekonomi kerakyatan, “Yang terlibat di sini tidak hanya pedagang di sekitar Tawun tapi juga masyarakat di luar wilayah. Hal ini menandakan bahwa kegiatan ekonomi kerakyatan mulai bangkit, dan harus kita support,” katanya.
Wabup Ngawi berharap pariwisata di Ngawi bisa ikut bangkit setelah dibukanya kembali Car Free Day (CFD) dan Pasar Djadoel ini, serta daerah lain bisa menduplikasi kegiatan semacam ini misalnya seperti di wilayah timur ada Waduk Pondok, juga Desa Kauman di Widodaren.
Di Pasar Djadoel kali ini tidak hanya tersedia beragam dagangan tetapi juga ada pelayanan masyarakat dari Pemerintah diantaranya pelayanan kependudukan, perizinan, dan perpustakaan keliling.
Layanan ini disambut antusiasme masyarakat terutama pengurusan akte kelahiran, e – KTP dan pencatatan kematian.
Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Ngawi gelar Pameran Kearsipan selama tiga hari kedepan, dan dibuka Kamis (16/06/22) di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Didik Dharmawan.
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kabupaten Ngawi gelar Sosialisasi Kebijakan dan Mekanisme pengusulan DAK (Dana Alokasi Khusus) Tahun 2023 dan Sosialisasi Aplikasi Krisna secara hybrid dipusatkan di Command Center Setda Ngawi, Kamis (16/06/22).
Sementara Wabup Ngawi berharap dengan digelar bazar ini bisa menjadi daya ungkit kreatifitas siswa terutama SMAN 1 Ngrambe.