Bupati Ngawi : Ajarkanlah Anak Didik Rasa Hormat
&
Ngawi – Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga bersama Dewan Kesenian Daerah Kabupaten Ngawi secara terus menerus melakukan kegiatan-kegiatan sebagai upaya melestarikan budaya asli Ngawi. salah satunya ialah dengan menggelar Karawitan bertempat di Gedung Kesenian, Kamis (03/03).
Kegiatan yang dihadiri langsung oleh Bupati Ngawi tersebut, secara kontinyu akan dilaksanakan dua minggu sekali secara bergiliran. “malam ini UPTD Dindik Kecamatan Karangjati yang tampil, nanti dua minggu berikutnya Kec. Paron dan seterusnya” Ujar Dewan Kesenian Daerah, Soeradji.
Dalam kesempatan tersebut Bupati Ngawi Budi Sulistyono menyampaikan maksud dan tujuan diadakan kegiatan pada malam hari ini adalah untuk melestarikan budaya jawa khususnya seni karawitan di Ngawi, meningkatkan pengetahuan dan wawasan tentang seni karawitan, serta sebagai ajang komunikasi antara para seniman, pemerintah daerah dan warga masyarakat guna meningkatkan kesadaran, pengetahuan, serta wawasan untuk bersama –sama melestarikan seni karawitan di Ngawi.
Selain itu, Orang nomor satu di kota kripik tak henti-hentinya mengingatkan kepada tenaga pendidik untuk menggunakan bahasa jawa setiap hari jumat dan ajarkanlah kepada anak didik kita tentang rasa hormat kepada orang yang lebih tua. “ini merupakan salah satu cara bagaimana kita mematri budaya dalam jiwa putra-putri kita”.
Mengakiri sambutanya, Beliau berharap kedepan setiap UPTD Dindik mempunyai gamelan sebagai ajang komunikasi, kreasi khususnya para pecinta seni di Kabupaten Ngawi.