Malam Resepsi HUT Kemerdekaan RI Ke 77, Optimisme Ekonomi Ngawi Cepat Pulih

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,014 views
Banner

Upacara Peringatan Detik – Detik Proklamasi Kemerdekaan dengan pengibaran Bendera Merah Putih oleh Paskibraka di Alun – Alun Merdeka Ngawi, Rabu (17/08/22) menjadi puncak peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke 77, kemudian malamnya dilanjutkan Resepsi Kenegaraan yang diikuti seluruh anggota Paskibraka sebagai wujud syukur telah menunaikan kewajiban sebagai pasukan pengibar bendera telah paripurna di Halaman Pendop Wedya Graha.

Selaim itu, yang patut disyukuri adalah negara dalam kondisi baik, aman, guyub rukun meski masih dalam kondisi pandemi Covid-19 hal ini seperti dikatakan Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono dalam sambutannya. ” Sebab masa sulit pandemi Covid -19 sudah terlalui, terbukti dengan kasus paparan Covid – 19 sangat melandai. Wujud syukur ini harus kita manifestasi menjadi suatu karya – karya dalam mengisi kemerdekaan ini dengan sebaik baiknya”, ujarnya.

Lebih lanjut, diungkapkan Ony Anwar disejumlah negara baik berkembang maupun maju sampai detik ini ditambahkan masih repot menangani kasus Covid – 19 bahkan rilis PBB menyebutkan mungkin ada 60 negara yang idak bisa melewati masa krisis ini, beberapa negara sudah colab dengan kasus inflasi di atas 7 persen, “Alhamdullilah, di Indonesia dapat menekan angka inflasi di 5,4 persen, ini juga patut kita syukuri”, imbuhnya.

Bupati Ngawi optimis dengan kondisi saat ini Kabupaten Ngawi dapat pulih lebih cepat bangkit lebih kuat, hal itu terbukti dengan kualitas generasi penerus bangsa Kabupaten Ngawi,, ” Baru saja diadakan lomba video sejarah desa, karyanya luar biasa sudah seperti sineas profesional membuat juri bingung, hal ini menjadi bukti kualitas SDM yang semakin lebih berkualitas,” tuturnya.

Apalagi, dilanjut Bupati Ngawi di akhir tahun mendatang ada agenda besar Kabupaten Ngawi yakni diresmikannya Benteng Pendem atau Van Den Bosch, yang pasti akan menarik perhatian nasional bahkan internasional, “Dan secara kemanfaatannya tidak hanya sekedar benteng yang dilihat tapi juga kemafaatannya kita usahakan meng-create ekonomi kreatif dan ekonomi kerakayatan,” terangnya.

Turut hadir Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianti Jatmiko Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Paskibraka Ngawi Tahun 2022, orang tua/wali Paskibraka, dan Veteran.

Sebar dan Bagikan :

Shares