Cegah Covid 19 Pemkab Ngawi, Himbau Warga Ngawi dan Luar Ngawi untuk Tunda Pergi dan Mudik.

di %s Kesehatan/Pemerintahan 1,879 views
Banner

Pemerintah Kabupaten Ngawi lakukan upaya  pencegahan virus Corona dengan konsisten sosialisasi dan gerakan penyemprotan desinfektan di tempat umum.

Termasuk penyemprotan desinfektan di Alun – Alun Merdeka Ngawi, Minggu (29/03).

Kegiatan ini dilakukan bersama beberapa komunitas diantaranya Lazizmu, Senkom dan Satuan Tugas salah satu Partai Politik di Kab. Ngawi.

Kegiatan ini dipimpin langsung Bupati Budi Sulistyono yang didamping Wakil Bupati Ony Anwar, bersama Ketua DPRD, Dwi Rianto Djatmiko serta Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.

Dikesempatan ini, kepada seluruh relawan Bupati Ngawi,  menyampaikan untuk terus bisa menjaga kondisifitas dan menjaga Ngawi agar tetap zero dari Covid -19, “Kita semua harus saling menjaga dan membuat situasi ini tetap zero dari virus Corona, dengan melakukan penyemprotan desinfektan, menjaga pola hidup sehat dan mentaati semua himbauan yang pemerintah pusat”, terang Budi Sulistyono.

Selain itu, Bupati juga menghimbau masyarakat untuk tidak melakukan perjalanan keluar kota ngawi, untuk tidak ataupun mudik ke daerah asal, “Dalam situasi yang masih belum tentu seperti ini, saya menghimbau kepada masyarakat baik yang di Kab. Ngawi maupun yang ada diperantauan agar menunda dulu bepergian khususnya mudik ke daerah asal untuk mencegah dan memutus perkembangan virus Covid -19 agar semakin tidak meluas,” tegas Bupati.

Kegiatan kali ini, dilakukan penyemprotan fasilitas umum yang ada di Aun- Alun Merdeka serta  posko cek kesehatan UPT Alun-alun.  (Kominfo)

Sebar dan Bagikan :

Shares