Kapolda Jatim Kunker Ke Ngawi, Tinjau Lahan Pertanian dan Serahkan Bibit Tanaman

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,351 views
Banner

Ketahanan pangan saat ini tengah menjadi isu hangat, ditengah prediksi resesi di 2023, pemerintah dengan perangkatnya termasuk Polri lakukan sinergi untuk memastikan ketahanan pangan nasional sekarang ini. Pun, jajaran Polda Jawa Timur, dipimpin Kapolda Jatim, Toni Hermanto tinjau Agro Foresty di wilayah Kabupaten Ngawi, Sabtu (26/11)22) dengan sejumlah rangkaian kegiatan diantaranya panen raya Padi, penanaman bibit Alpukat dan penyerahan bibit tanaman di lahan Perhutani Petak 34, Desa Katikan, Kecamatan Kedunggalar.

Kapolda Jatim didampingi Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono, mengawali kunjungannya dengan panen raya padi bersamaan tradisi Methil kemudian tanam bibit Alpukat dan penyerahan bibit tanaman.

Disampaikan Bupati Ngawi sebagian wilayah di Kabupaten Ngawi merupakan lahan milik Perhutani, dan untuk peningkatan ekonomi kerakyatan diterapkan program perhutanan sosial untuk masyarakat sekitar hutan, dengan mengerjakan lahannya untuk pertanian padi, sayur – sayuran, buah, dan kayu jati dan kayu putih untuk produksi Perhutani. ” Alhamdullilah di petak 34 ini semua berjalan dengan baik guyub rukun,” ujarnya.

Lebih lanjut dikatakan Ony Anwar bahwa saat ini Kabupaten Ngawi tengah mengembangkan kemandirian pertanian ramah lingkungan berkelanjutan sekaligus menjadi salah satu penyangga pangan nasional, “Alhamdullilah 2021 Kabupaten Ngawi nomor satu se Jatim, dengan prdoktifitas padi mencapai 920 ton dan urutan ketiga nasional. Sedangkan, untuk tahun 2022 ini berhasil menjadi nomor satu se Jatim dan nasional,” ungkapnya.

Ditandaskan Bupati Ngawi hal ini menjadi tanggung jawab Kabupaten Ngawi untuk mempertahankan dan meningkatkan produktivitas padi dengan menjaga kesuburan tanah dengan program pertanian ramah lingkungan berkelanjutan tersebut.

Sebar dan Bagikan :

Shares