Bupati Ngawi Lepaskan Ratusan Burung Ke Habitat Aslinya

di %s Berita 598 views
Banner

aq

Bertempat di Pasar Desa Dawu, Bupati Ngawi Ir. H. Budi Sulistyono melepaskan ratusan burung kembali ke habitat aslinya, Minggu (01/02).

Kejadian bermula ketika orang Nomor Satu di Kabupaten Ngawi tersebut melihat seorang penjual burung yang menjajakan hasil tangkapanya di pinggir Pasar Desa Dawu, ketika Beliau hendak menuju mobil usai memberangkatkan jalan sehat.

Secara spontan Bupati Ngawi langsung menegur sang penjual untuk melepaskan semua hasil tangkapanya. ” lepaskan semua burung yang ada di kandang, nanti saya ganti “. Ungkapnya menegur Penjual burung tersebut.

Mendengar perintah tersebut sang penjual berupaya melepaskan semua burung yang ada dalam kandang dengan bantuan dari ajudan yg di saksikan warga sekitar.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Ngawi menekankan kepada sang penjual untuk beralih profesi yang nantinya modalnya akan di bantu oleh pemerintah daerah. ” kamu alih profesi jangan jualan burung lagi, kasihan. Untuk modalnya nanti di bantu dari pemda “.

Usai pelepasan burung tersebut Bupati Ngawi berkesempatan mentraktir minuman warga dawu yang menyaksikan kejadian tersebut dan disambut tepuk tangan.

Sebar dan Bagikan :

Shares