Lomba Sepeda Halang Rintang dan Terapi Jogging Track Dalam Rangka Hari KORPRI Ke-40

di %s Berita/Informasi 509 views

Dalam rangka hari Korpri yang ke-40 Pemerintah Kabupaten Ngawi mengadakan Lomba Sepeda Halang Rintang dan Terapi Jogging Track pada hari Jumat tanggal 2 Desember 2011 di Alun-alun Merdeka Ngawi depan kantor Pemerintah Kabupaten Ngawi.

Bupati Ngawi Ir. H. Budi Sulistyono secara resmi membuka langsung Lomba Sepeda Halang Rintang dan Terapi Jogging Track sekaligus ikut serta dalam lomba tersebut. Serta ikut memeriahkan lomba dalam rangka HUT Korpri ke-40.

Ir. H. Budi Sulistyono bersama dengan Muspida Kabupaten Ngawi mencoba langsung sepeda kumbang untuk melewati halang rintang yang telah disediakan panitia, Nampak peserta lomba kesulitan dalam melewati rintangan demi rintangan yang berkelok-kelok untuk mengasah kecekatan, ketepatan dan keterampilan peserta lomba sepeda halang rintang.
Para peserta lomba terapi jogging track harus melewati jalur batu terapi sepanjang 200 meter. Bebatuan terapi yang menghasilkan pijatan khas saat diinjak telapak kaki itu membuat peserta kesulitan melewati jalur batu terapi tersebut dan berjalan hanya menggunakan kaos kaki sebagai alas kakinya.

Semua Pegawai Pemerintah Kabupaten Ngawi dan Antusias para warga masyarakat berbondong-bondong datang untuk memeriahkan serta memberikan semangat pada para peserta lomba dan melihat langsung kemeriahan lomba dalam rangka hari Korpri yang ke-40.(humas ngawi)

Sebar dan Bagikan :

Shares

Naga Doreng Masuk Benteng Pendem di HUT ARMED

di %s Berita/Informasi 433 views

Suasana yang terik, Minggu (04/12) tak menyurutkan minat warga sekitar ‘Benteng Pendem’ tepatnya Desa Pelem, Kecamatan Ngawi, karena hari itu memang ada yang beda. Sejak pagi warga menanti perayaan ‘HUT YON ARMED’ ke-66 tahun 2011. Sekitar pukul 10.30 WIB terbayarlah penantian warga karena terdengar Genderang suara iringan Barongsai dan langsung dilanjutkan dengan upacara pembukaan HUT ARMED ke-66.

Kegiatan tersebut diawali dengan acara seremoni di YON ARMED 12 Ngawi yang dipimpin langsung oleh Danyon Armed 12, Letkol Soegeng R, dengan dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Ngawi, Ony Anwar,ST. Selanjutnya Barongsai dan Naga terbangnya dibawa ke Alon-Alon Merdeka Ngawi untuk diarak sampai ke Benteng Pendem.

Bukan rahasia umum bahwa selama ini kawasan Benteng Pendem adalah kawasan tertutup. Dengan adanya perayaan ‘HUT YON ARMED’ yang dipusatkan di Benteng Pendem, menandakan bahwa mulai saat itu juga Benteng Pedhem telah terbuka untuk umum dan menjadi salah satu ikon ‘Wisata Sejarah’ untuk Ngawi.

Ada alasan yang membuat Benteng Pendem tetutup selama ini adalah tersimpannya amunisi di dalam Benteng dan juga alasan wingit (angker). Selama ini memang sama sekali tidak tersentuh oleh masyarakat, sehingga boleh jadi itu sebabnya kawasan benteng justru menjadi angker. Dan kini amunisi tersebut telah dipindahkan ke asrama Yon Armed 12 Ngawi sehingga Benteng Pendhem kini bisa dikunjungi siapa saja dengan harapan juga ke-wingit-an yang ada bisa sedikit luntur dengan ramainya pengunjung.

Dalam perayaan HUT YON ARMED ke-66 tahun 2011 ini memiliki pesan yang disampaikan oleh Letkol Soegeng R. “Ingin menghidupkan Ngawi dan mencari suasana yang beda dengan menampilkan barongsai”, terang komandan ARMED. Selain itu juga ada pesan untuk anggota agar menjadi prajurit harus memiliki ketrampilan selain ketrampilan berperang.

Kemeriahan itu didukung oleh 70 anggota yang mengisi acara, diantaranya dari perkumpulan Barongsai Elang Terbang Semarang, Naga Doreng dari Artileri Pertahanan Udara (ARHANUD) Semarang. Naga Doreng Yon ARMED 12 Ngawi sendiri menampilkan performen luar biasa walaupun hanya latihan sehari sebelumnya. HUT YON ARMED ke-66 kali ini mengusung tema “Dengan Dilandasi Semangat Patrotisme dan Militansi Yang Tinggi, Prajurit Admed Siap Memingkatkan Profesionalisme dan Soliditas Korps Guna Menuju Kesiapan Operasional Satuan”. (infongawi)

Sebar dan Bagikan :

Shares

Hari AIDS Sedunai: PMII Bagikan Seribu Bunga

di %s Berita/Informasi 478 views

Memperingati Hari HIV/AIDS Sedunia yang jatuh setiap tanggal 1 Desember, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) cabang Ngawi gelar aksi bagi-bagi seribu bunga kepada para pengendara yang melintas di kawasan perempatan Kartonyono Ngawi. Rangkaian kegiatan tersebut dilanjutkan dengan long march menuju gedung DPRD Ngawi, Kamis (01/12).

“Sengaja kita lakukan aksi ini untuk memperingati Hari HIV AIDS sedunia, dimana mereka khususnya para penderita HIV AIDS di Ngawi kurang mendapatkan perhatian dari pemerintah,” terang Agus Susanto,salah satu peserta aksi.

Aksi PC PMII sendiri mendapatkan pengawalan dari petugas kepolisian sampai ke gedung wakil rakyat. Selama dalam perjalanan ratusan mahasiswa sambil membentangkan poster dengan bertuliskan ‘Stop HIV AIDS’ dan ‘Hapuskan Stigma dan Diskriminasi Penderita AIDS’. Kemudian tidak berselang lama ratusan aktivis PMII sampai di gedung DPRD Ngawi untuk mengadakan hearing yang diambut ketua Ketua Komisi II DPRD Ngawi, Slamet Riyanto.S.sos. Tepatnya dilantai dua gedung dewan, PMII mengikuti hearing bersama para anggota Komisi II DPRD Ngawi yang membidangi pendidikan dan kesehatan, Dinas Kesehatan Ngawi dan pihak dari RSUD dr Soeroto Ngawi.

“Mereka sebagai stake holder harus bisa berperan bagaimana HIV AIDS ini menjadikan momentum tersendiri agar penyebaran penyakit yang paling mematikan dapat ditekan,” tambah Agus Susanto. Dalam rapat hearing PC PMII Ngawi menilai Komisi Penanggulangan AIDS Daerah (KPAD) masih lemah sesuai fungsinya, minimnya anggaran untuk menanggulangi HIV AIDS dan pelayanan Jamkesmas bagi penderita HIV AIDS tidak seuai dengan prakteknya. Selain itu PC PMII angka penyebaran HIV AIDS diwilayah Ngawi cukup memprihatinkan, berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Ngawi pada tahun 2008 penderita lemahnya sistim kekebalan tubuh ini mencapai 14 kasus. Setelah memasuki tahun 2011 akhir justru peningkatanya mencapai seratus persen dengan angka tidak kurang dari 27 penderita HIV AIDS yang 14 penderitanya sudah dilaporkan meninggal.(www.sinarngawi.com)

Sebar dan Bagikan :

Shares
Go to Top