Category archive

Kabar Ngawi - page 21

Kategori untuk berita mengenai Ngawi dan segala yang meliputinya

Rakor Penanggulangan Kemiskinan :Data BPS, Angka Kemiskinna Ngawi Turun

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 575 views

Wakil Bupati Ngawi pimpin rapat koordinasi penanggulangan kemiskinan Kabupaten Ngawi, Senin (05/08/24) di ruang Command Center Setda Ngawi.

Rakor kali ini Kepala BPS Ngawi, Bagas Susilo menyampaikan realease angka kemiskinan Kabupaten Ngawi tahun 2024.

Dikatakan Bagas, dari data BPS menunjukkan kabupaten Ngawi memiliki tingkat angka penurunan kemiskinan tertinggi dibanding Kabupaten/Kota tetangga, sebesar 0,59 point dengan presentase 13,81 persen.

Terkait data yang disampaikan BPS Ngawi, Wabup Ngawi menngatakan akan terus berupaya menekan angka kemiskinan dengan melakukan formulasi yang lebih menitikberatkan pada lokasi fokus dan komponen. “Di Ngawi itu komponen apa yang paling mendominasi penduduk miskin itu yang akan menjadi prioritas”, jelasnya.

Turut hadir, Kepala OPD dan Camat.

Sebar dan Bagikan :

Shares

Pengukuhan Komunitas Guru Penggerak Angkatan 8-9 Ngawi

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 446 views

Bertempat di Pendopo Wedya Graha, Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono kukuhkan guru penggerak angkatan ke 8 dan 9 di Kabupaten Ngawi secara simbolis, Senin (5/8/24).

Kegiatan ini juga dihadiri Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jatim wilayah Madiun Lena, Kadin Disdikbud Ngawi Sumarsono, Kepala BBGP Jatim Abu Khaer, pengawas dan kepala sekolah, aktor pendidikan guru penggerak, dan komunitas praktisi di Ngawi.

Disampaikan Bupati Ngawi, guru penggerak diharapkan mampu mewujudkan transformasi pendidikan sehingga menghasilkan siswa siswi yang berkarakter dan cerdas.

“Selain itu sebagai transformation leadership bagi kepala sekolah untuk membawa nama lembaga supaya lebih kreatif, inovatif, dan melahirkan banyak gagasan dalam program merdeka belajar serta profil pelajar Pancasila”, katanya.

Sebar dan Bagikan :

Shares

Peringatan Tahun Baru Islam 1446 H PCNU Ngawi dan pelantikan PAC Muslimat NU Ngawi masa khidmat 2024-2029

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 478 views

Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono hadiri peringatan Tahun Baru Islam 1446 Hijiriah Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kab Ngawi dan pelantikan Pimpinan Anak Cabang Muslimat NU Kab Ngawi masa khidmat 2024-2029, Minggu (04/08/24) di Kurnia Convention Hall.

Hadir dikegiatan ini Rois Syuriah PCNU Kab Ngawi KH. Mustaqim, Kepala Bakesbangpol Ngawi Hadi Widjajanto, Ketua PC Muslimat NU Ngawi Nyai Ali bersama perwakilan anggota Muslimat NU se Kab Ngawi.

Dengan dilantiknya PC Muslimat NU ini Bupati berharap nantinya mampu bersinergi dan kolaborasi dengan Pemerintahan Kabupaten Ngawi untuk mempersiapkan generasi emas penerus bangsa,”Dengan memastikan generasi penerus memiliki kesehatan jasmani rohani berbudi pekerti dan berakhlak baik,” katanya.

Selain itu, Bupati juga minta keberadaan organisasi muslimat NU dapat menjadi wadah untuk memberikan sosialisasi kepada ibu ibu dalam berumah tangga yang baik, “Dengan memasukan kegiatan parenting, sehingga muslimat NU semakin memberikan kemanfaatan dan keberdampakan”, imbuhnya.

Selain itu Ony Anwar juga ingin Muslimat NU terus bertumbuh dan berkembang membawa gerbong organisasi muslimat NU menjadi organisasi perempuan yang berpengaruh kuat dalam memastikan generasi berkualitas di masa depan,” Yang muaranya semoga bisa melegacy penerus yang jauh lebih baik dari sekarang” tutupnya.(

Sebar dan Bagikan :

Shares

Festival Dewi Cemara dan Pekan Kebudayaan Daerah, Khasanah Kesenian Jatim

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 493 views

Kabupaten Ngawi terpilih menjadi tuan rumah perhelatan Festival Dewi Cemara dan Pekan Kebudayaan Daerah 2024 se-Jawa Timur, yang diselenggarakan selama dua hari mendatang, Sabtu-Minggu (3-4/8/24).

Acara pembukaan diawali dengan penampilan kesenian jaranan, yang menjadi ciri khas Jatim.

Dijelaskan Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono, festival ini memperkenalkan masyarakat untuk menjaga kesenian tradisional sekaligus menjadi pekan budaya.

“Dengan berkumpulnya seluruh daerah se-Jawa Timur juga mendongkrak kegiatan ekonomi kreatif masyarakat, pelaku kesenian, dan tersedia pula aneka ragam kuliner serta kerajinan tiap daerah,”katanya.

Selain itu, Ony juga memperkenalkan destinasi wisata Ngawi Ramah diantaranya Benteng Pendem.

“Sekaligus mempromosikan pesona wisata daerah supaya seluruh daerah di Jawa Timur masuk dalam daftar destinasi favorit masyarakat”, jelasnya.

Hadir Plh. Gubernur Jatim Dr. Bobby Soemarsiono, Kepala Disbudpar Jatim Evy Afianasari, seluruh kepala Disbudpar se-Jatim, Forkopimda Ngawi, dan pelaku kesenian.

Sebar dan Bagikan :

Shares
Go to Top