Guna menindaklanjuti strategi pengelolaan anggaran pendapatan dan belanja desa di Kabupaten Ngawi, Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono membuka sosialisasi penyusunan APBDesa Tahun 2025 di Notosuman Hall, Selasa (21/1/25).
Ony menyampaikan, fokus pengelolaan APBDesa untuk meningkatkan kemandirian pertanian masyarakat untuk mencapai ketahanan pangan menuju kedaulatan pangan yang saat ini menjadi atensi Presiden RI.
“Selain itu di pemerintahan desa, bersama kita memastikan tidak ada judi online, menaati UU mekanisme penyusunan APBD dengan transparan, akuntabel, dan melibatkan masyarakat sehingga mengoptimalkan perekonomian desa melalui inovasi yang diharapkan meningkatkan kesadaran terhadap kemandirian masyarakat”, katanya.
Untuk itu, Ony menjelaskan pengelolaan anggaran APBDesa bermanfaat untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas masyarakat terkait pertanian serta transaksi keuangan digital melalui edukasi, juga rutin melaksanakan sosialisasi.
“Pertanian kita harus menjadi soko guru ketahanan pangan dengan mengaktifkan lumbung pangan masing-masing kecamatan dan bekerja sama dengan Bumdesma”, tuturnya.
Turut hadir Sekda Ngawi Mokh. Sodiq Triwidiyanto, Kepala Dinas DPMDesa Kabul Tunggul Winarno, perwakilan Polres Ngawi, dan seluruh camat serta kepala desa se-Kabupaten Ngawi.