Bertempat di Pendopo Wedya Graha, Sabtu (02/04/22) Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono hadiri pelantikan dan Rapat Kerja Daerah Ikatan Pemuda Muhammadiyah (IPM) Kabupaten Ngawi masa bakti 2021 – 2023.
Dikesempatan ini Bupati Ngawi mengajak generasi muda untuk melakukan kegiatan positif seperti kegiatan fisik atau olahraga, sebab sekarang dengan kemajuan zaman banyak yang malas gerak alias mager, “Pemuda sekarang merupakan pemuda rebahan yang kurang menghabiskan waktu keluar dalam kegiatan fisik seperti olah raga dan sebaginya, beda dengan pemuda zaman dahulu yang sangat mengandalkan fisik dalam bermaian atau melakukan aktifitas lainnya yang sangat berdampak sekali bagi kesehatannya,” tuturnya.
Di industri 4.0, Ony Anwar Harsono berharap pemuda khususya IPM yang baru dilantik ini, bisa bijak dalam mengadopsi teknologi, “Jangan sampai dengan teknologi saat ini membuat kita tergantung bahkan sampai lupa kesehatan baik mental maupun fisik yang dapat menurunkan kualitas pemuda sebagai generasi bangsa,” tandasnya.
Dijelaskan Bupati Ngawi menjadi pemimpin yang hebat disetiap masa ada strateginya, dan strategi ada masanya. “Dimana setiap genarisi bangsa ini mempunyai pemikiran yang terus berkembang dalam menghadapi sebuah zaman,” lanjutnya.
Sebagai Ketua P4GN , Bupati Ngawi berpesan pemuda di Kabupaten Ngawi mampu menghindari narkotika atau sejenisnya yang bisa merusak masa depan bangsa.
Dalam pelantikan ini turut dihadiri Pemimpin Daerah Muhammadiyah (PDM) Suyanto serta Ketua PDM se Mataraman, sejumlah Ormas Islam dan tamu undangan lainnya. (Kominfo)