Category archive

Kabar Ngawi - page 92

Kategori untuk berita mengenai Ngawi dan segala yang meliputinya

Jamasan Pusaka dan Larung Sukerto Hari Jadi Ngawi Ke 665

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 2,059 views

Jamasan Pusaka telah menjadi tradisi dalam peringatan Hari Jadi Ngawi setiap tahunnya, pun peringatan Hari Jadi Ke 665 Tahun 2023 ini, digelar di Pendopo Wedya Graha, Kamis (06/07/23).

Dalam prosesi ini ada dua pusaka berupa tombak yang dijamas diantaranya Kyai Singkir dan Kyai Songgo langit, juga dua payung pusaka yakni Tunggul Wulung sertaTunggul Warono dengan air khusus yang disiapkan para sesepuh Ngawi.

Prosesi jamasan ini diawali mundhut dan lolos pusoko Kyai Singkir dan Songsong Tunggul Wulung, Kyai Songgo Langit serta Songsong Tunggul Warono oleh Parogo, selanjutnya diserahkan kepada Pangasto Pusoko. Saat prosesi pencucian (jamas,red) diiringi rerepan gending Jamasan Pusoko, kemudian begitu selesai dikembalikan ke gedung pusaka.

Air sisa jamasan selanjutnya diarak mengelilingi kota Ngawi selanjutnya di larung ke sungai tempuk (pertemuan, red) antara sungai Solo dan sungai Madiun, tradisi ini dinamakan Larung Sukerto hal ini sebagai simbol membuang aura negatif larut dalam aliran sungai solo dan madiun

Disampaikan Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono tradisi rutin jamasan ini sebagai wujud penghormatan kepada leluhur pendiri Kabupaten Ngawi dengan terus menjaga dan melestarikan budaya, ” Ini adalah wujud penghormatan kepada para leluhur untuk terus kita uri – uri, ” katanya.

Turut hadir dalam kegiatan ini Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko bersama jajaran Forkopimda Ngawi dan Kepala OPD Ngawi.

Sebar dan Bagikan :

Shares

Sekar Keprabon Kertonegoro, Prosesi Budaya Mengingat Asal Usul Ngawi

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,844 views

Sekar Keprabon Kertonegoro menjadi pembuka rangkaian peringatan Hari Jadi Kabupaten Ngawi Ke 665, dimulai dari Pendopo Wedya Graha menuju Kantor Kecamatan Sine, Senin (03/07/23).

Sekar Keprabon Kertonegoro adalah prosesi menyambut ziarah Bupati Ngawi beserta jajarannya ke makam leluhur Kanjeng Raden Tumenggung Adipati Kertonegoro yang rutin dilakukan jelang Hari Jadi Kabupaten Ngawi setiap tahunnya.

Menurut Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono Sekar Keprabon ini diniatkan sebagai rasa syukur dan penghargaan bagi leluhur yang berjuang untuk kemerdekaan dan kesejahteraan masyarakat khususnya di Kabupaten Ngawi.

Seperti yang diungkapkan Ony Anwar kegiatan perdana ini, juga untuk mengenalkan sejarah dan budaya kepada generasi muda, “Jadi, kalau tidak ada prosesi kebudayaan seperti ini, mungkin nanti bisa lupa sejarah atau peristiwa,” tandasnya.

Bupati Ngawi berharap generasi penerus bisa terus mengingat sejarah asal usul Kabupaten Ngawi dan leluhurnya, “Itu yang menjadi bagian prosesi budaya ini, setidaknya bisa mengingatkan kembali generasi penerus akan sejarah Kabupaten Ngawi,” tuturnya.

Sebar dan Bagikan :

Shares

Takbir Keliling Sambut Hari Raya Idul Adha 1444 Hijriah

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,874 views

Malam jelang hari raya Idul Adha 1444 Hijriah Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono berangkatkan Pawai Takbir Keliling di depan Masjid Agung Baiturrahman Ngawi, Selasa (28/06/23).

Hadir di kegiatan ini Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko, Sekda Kabupaten Ngawi Mokh. Sodiq Triwidianto, jajaran Forkopimda dan pimpinan OPD lingkup Pemerintah Kabupaten Ngawi.

Takbir keliling kali ini diikuti 4 kategori peserta yang terdiri dari SD/MI 3 kelompok, SMP/MTS 4 kelompok, SMA/MA 4 kelompok dan tingkat Remaja Masjid 2 kelompok.

Dalam sambutannya Bupati Ngawi mengatakan takbir keliling jelang hari raya Idul Adha ini dimaknai sebagai semangat syiar kegamaan dengan esensi qurban menyerahkan diri kembali kepada Alloh SWT, ” Dengan niatan berqurban kita benar-benar bisa menekan dari hawa nafsu, meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Alloh SWT”, ujarnya.

Di momen ini lebaran haji ini Bupati juga meminta doa seluruh masyarakat Ngawi untuk dilancarkan saudara saudara masyarakat Ngawi yang melaksanakan ibadah haji, ” Semoga saudara – saudara yang berangkat haji tahun ini terus bisa diberikan kesehatan kekuatan bisa menjalankan ibadahnya dengan khusyuk dan kembali ke tanah air menjadi haji yang mabrur,” imbuhnya.

Tampak ribuan warga masyarakat Ngawi memadati sepanjang jalan rute takbir keliling untuk melihat langsung peserta takbir keliling berjalan sembari mengumandangkan takbir.

Sebar dan Bagikan :

Shares

Harlah PPDI Ke-17 Tingkatkan Sinergi dan Kolaborasi Hulu – Hilir.

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,549 views

Masih dalam rangkaian HUT Persatuan Perangkat Desa Seluruh Indonesia (PPDI) ke -17 di Kabupaten Ngawi, yang kali ini Korwil Kecamatan Jogorogo,Ngrambe dan Sine, Rabu (28/06/23) bertempat di Gedung Graha Semar Kecamatan Ngrambe.

Hadir di kesempatan ini, Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, Wakil Bupati Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko, Ketua DPRD Ngawi, Heru Kusnindar, Sekda Ngawi, Mokh. Sodiq Triwidiyanto, Camat Jogorogo, Teguh Wahyudi, Camat Ngrambe, Khusnu Heri Purwanto, Camat Sine, Fuad Misbahuddin Fahmi, Penasehat PPDI Ngawi, Budi Sulistyono, Ketua PPDI Ngawi, Wardi serta seluruh anggota PPDI Korwil Jogorogo, Ngrambe dan Sine.

Kali ini Bupati Ngawi menyampaikan apresiasi atas pengabdian serta kinerja perangkat desa yang semakin profesional. Ony Anwar berharap outcome kinerja perangkat desa benar- benar bisa dirasakan oleh masyarakat. “Ini menjadi berkah ketika warga masyarakat menerima manfaat atas komitmen penjenengan,” katanya.

Lebih lanjut dikatakan Bupati Ngawi, Pemerintah Daerah juga tengah memperjuangkan pemenuhan hak perangkat desa, karena kinerja perangkat desa juga memiliki peran penting mendukung Visi Misi Kabupaten Ngawi. “Komitmen kita pemerintah Daerah, bagaimana sinergi kolaborasi kita ini benar seiring sejalan dalam rangka memenuhi keperluan dari seluruh masyarakat kita,” lanjutnya.

Sebar dan Bagikan :

Shares
Go to Top