Category archive

Kabar Ngawi - page 12

Kategori untuk berita mengenai Ngawi dan segala yang meliputinya

Pagelaran Seni Ketoprak Tari Orek-orek Ngawi, Promosi Wisata dan Silaturahmi

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 280 views

Badan Penghubung Daerah Provinsi Jawa Timur bersama Pemerintah Kabupaten Ngawi menggelar Paket Kesenian Daerah Ngawi dengan menghadirkan promosi produk unggulan ekonomi kreatif dan pagelaran kesenian Orek – Orek Ngawi bartajuk Ontran – Ontran Sekae Sari, di Ajungan Jawa Timur, TMII, Jakarta, Minggu (15/9/24).

Hadir di acara ini Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono beserta iatri, Wakil Bupati Ngawi, Dwi Rianto Jatmiko beserta istri, Sekda Ngawi, Mokh. Sodiq Triwidiyanto beserta istri, Ketua DPRD Ngawi (sementara) Feligia Agit,Kepala Badan Penghubung Daerah Prov.Jatim di Jakarta, Zainal Fanani, Jenderal Manager Park TMII, I Gusti Ngurah Sudana, Ketua Umum Ngawitani se -Jabodetabek, Nellys beserta pemgurus dan amggota, serta prjabat limgkup Pemkab Ngawi.

Pagelaran ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi bersama Paguyuban Masyarakat Ngawi (Ngawitani) se Jabodetabek, seperti yang dijelaskan Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono bahwa pentas ini sebagai wujud kebudayaan Ngawi sebagai produsen padi tertinggi nasional, mempertahankan nilai-nilai budaya Jawa, sekaligus sarana promosi wisata.

“Kabupaten Ngawi selain meraih banyak prestasi, juga sukses dalam hal pemasukan investasi yang di tahun ini mencapai Rp. 1,8 triliun, salah satunya dalam bidang wisata daerah Ngawi”, katanya.

Sedangkan Kepala Badan Penghubung Daerah Jatim di Jakarta, Zainal Fanani mengungkapkan akan terus berkomitmen dalam penyelenggaraan acara budaya Jatim di TMII, khususnya di anjungan Jatim dan menjadi sarana promosi wisata serta mendongkrak ekonomi kreatif untuk seluruh masyarakat yang berkunjung.

“Sehingga Ngawi dikenal publik dan kedepannya masuk menjadi destinasi yang wajib dikunjungi masyarakat, nantinya juga akan meningkatkan minat publik dan mempercepat perkembangan daerah”, jelasnya.

Sebar dan Bagikan :

Shares

Memperkaya Batik Khas Ngawi, Dekranasda Ngawi Lakukan Kunker Ke Kudus

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Kerajinan/Pemerintahan 301 views

Beragam strategi dilakukan Dekranasda Ngawi untuk merperkaya khasanah motif batik Ngawi, kali ini bersama Ketua Dekranasda Ngawu, Ana Mursyida Ony Anwar Harsono, Bupati Ngawi, Ony Anwar Harsono, Kepala OPD terkait dan pelaku usaha batik dengan melakukan kunjungan ke Kabupaten Kudus selama dua hari, Kamis – Jumat (12-13/9/24).

Rombongan Dekranasda Ngawi disambut Penjabat (Pj) Bupati Kudus Muhamad Hasan Chabibie bersama Ketua Dekranasda Kudus, Aini Hasan Chabibie serta kepala OPD terkait di Pendopo Pemerintah Kabupaten Kudus.

Pj. Bupati Muhamad Hasan Chabibie di kesempatan ini selain mengucapkan selamat datang juga memberikan penjelasan gambaran umum wilayah Kabupaten Kudus.

Sementara Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono menyampaikn tujuan kunjungan Dekranasda Ngawi ke Kabupaten Kudus untuk meningkatkan batik Ngawi agar semakin berkembang dan variatif.

Ony Anwar berharap Pemkab Kudus bisa memberikan tambahan wawasan dan ilmu bagi para pengusaha batik Ngawi yang ikut dalam kegiatan selama dua hari ini.

Usai acara penyambutan dilanjutkan dengan bimbingan teknis yang bertajuk benchmarking dalam upaya pengkayaan motif batik owner Terebatik Teresia Leony dan kunjungan lapang dibeberapa UKM d Kudus untuk hari kedua, Jumat (13/9/24).

Sebar dan Bagikan :

Shares

Pelantikan Dewan Kesenian dan Kebudayaan Ngawi sekaligus Sarasehan Budaya

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan/Seni Budaya 281 views

Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono resmi melantik sejumlah 30 pengurus Dewan Kesenian dan Kebudayaan Ngawi masa bakti 2023-2026, di Pendopo Wedya Graha, Kamis (12/9/24).

Dijelaskan Ony, pengukuhan ini sebagai wujud meningkatkan rasa cinta terhadap seni serta budaya daerah Ngawi, juga untuk meneruskan ke generasi selanjutnya dengan juga menerapkan kegiatan P5 di seluruh tingkat sekolah supaya mengajarkan nilai positif dalam Pancasila, dan menangkal dampak negatif perkembangan zaman.

“Supaya sedari kecil anak diajarkan untuk menerapkan nilai-nilai positif Pancasila sehingga mampu menangkal dampak negatif perkembangan zaman, dan mengajarkan anak untuk cinta tanah air”, katanya.

Turut hadir Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko, Staf Ahli bidang SDM, Kemasyarakatan, dan Keuangan Bonadi, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sumarsono, Ketua Dekranasda Ngawi Ana Mursyida Ony Anwar, seluruh pengurus serta seniman Kabupaten Ngawi.

Sebar dan Bagikan :

Shares

Forum Satu Data Tahun 2024, Bupati Ngawi : Data Komprehensif Bisa Jadi Acuan Atasi Masalah

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 318 views

Sejumlah strategi terus dilakukan Pemerintah Kabupaten Ngawi untuk mewujudkan Satu Data Kabupaten Ngawi, salah satunya dengan menggelar forum satu data Kabupaten Ngawi Tahun 2024, membangun ekosistem satu data yang terintegrasi dan aman melalui pendekatan interaktif dan partisipasi mation technology, Rabu (11/09/24) di Kurnia Convention Hall.

Disampaikan Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono bahwa komitmen berperan aktif dalam akselerasi pembangunan di Kabupaten Ngawi, “Bagaimana pentingnya kita mengelola data yang muaranya dapat dijadikan sebagai acuan dalam mengambil suatu kebijakan untuk menyelesaikan masalah lebih tajam,” ujarnya.

Menurut Ony Anwar dengan data yang komprehensif data menjadi acuan dan terobosan untuk mencari solusi mengatasi masalah yang tepat sasaran, “Misalnya kita ingin mengatasi masalah kemiskinan, dengan data yang komprehensif kebijakan yang kita buat lebih presisi sehingga apa yang menjadi output lebih kita rasakan,” katanya.

Terwujudnya satu data ditegaskan Ony Anwar harus juga diimbangi, dengan keamanan data untuk itu keduanya harus berjalan beriringan, perlu adanya strategi dan komitmen bersama sehingga data yang komprehensif dan terintegrasi ini memiliki keamanan yang baik, “Ketika berkomitmen untuk berintegrasi, keamanan data itu juga menjadi penting,” ucapnya

Disela kegiatan ini juga dilakukan penandatangan berita acara kesepakatan data antara Bupati Ngawi bersama OPD terkait.

Turut hadir di kegiatan ini Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko, Kepala BPS Ngawi Bagas Susila bersama Kepala OPD terkait.

Sebar dan Bagikan :

Shares
Go to Top