Babak baru dimulai bagi dunia pencak silat di Kabupaten Ngawi. Wakil Bupati Ngawi Dwi Rianto Jatmiko resmi dikukuhkan sebagai Ketua Umum Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kabupaten Ngawi masa bakti 2025–2029 dalam acara pelantikan di Pendopo Wedya Graha, Rabu (5/11/2025).
Dalam sambutannya, Antok (sapaan Wakil Bupati Ngawi) menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Ia berkomitmen untuk menjadikan IPSI Ngawi sebagai wadah pembinaan atlet sekaligus pelestarian nilai-nilai luhur pencak silat.
“Kami berkomitmen mengayomi seluruh perguruan pencak silat di Ngawi, memperkuat prestasi atlet, dan menjadikan pencak silat bagian penting dalam pembentukan karakter generasi muda,” ujarnya.
Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Ketua Umum IPSI Provinsi Jawa Timur Bambang Haryo Soekartono dan dihadiri jajaran Forkopimda, para kepala OPD, serta seluruh camat se-Kabupaten Ngawi. Dalam kesempatan itu, Ketua IPSI Jatim menyampaikan apresiasi tinggi terhadap dedikasi insan pencak silat di Ngawi.
“IPSI bukan hanya wadah olahraga, tetapi juga penjaga nilai budaya dan pembentuk karakter bangsa. Kami berharap kepengurusan baru dapat membawa IPSI Ngawi lebih maju dan berprestasi,” katanya.
Suasana pelantikan berlangsung khidmat dan penuh semangat kebersamaan. Momentum ini diharapkan menjadi awal baru bagi IPSI Ngawi untuk memperkuat sinergi antarpengurus, perguruan, dan pemerintah daerah dalam memajukan olahraga pencak silat. Acara ditutup dengan pemberian ucapan selamat dan penghargaan kepada para atlet berprestasi sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi bagi daerah.