Category archive

Berita - page 566

Pengoplos Sekaligus Penimbun BBM Diciduk Petugas

di %s Berita/Informasi 739 views

Jajaran Polres Ngawi berhasil menciduk Syi (44 th) dan Jmi (40 th) seorang wiraswasta warga Dusun Teluk, Desa Sambirejo, Kecamatan Mantingan Ngawi, yang kedapatan sekaligus diduga melakukan pengoplosan dan penimbunan BBM jenis solar serta minyak tanah, Jum’at (30/3).

Setelah mendapat informasi dari masyarakat petugas yang dipimpin Kapolres Ngawi AKBP Eddy Junaedi langsung menggerebek dan menyegel rumah Syi sekitar pukul 05.30 wib. Selain menangkap para tersangka, petugas berhasil mengamankan barang bukti 10 drum yang terdiri 2,5 berisi BBM jenis solar dan sisanya masih berupa minyak mentah yang akan diolah menjadi solar dan minyak tanah. Petugas juga berhasil mengamankan bahan kimia seperti H2SO4 atau asam sulfat dan kondensop yang akan dipergunakan untuk memblesing atau mengolah minyak mentah menjadi BBM jenis solar dan minyak tanah.

Informasi yang berhasil dihimpun dari tersangka telah menjalankan bisnis pengolahan minyak mentah menjadi solar dan minyak tanah telah dijalani selama 5 bulan. Modusnya tersangka mendatangkan minyak mentah dari Cepu-Bojonegoro yang dicampur dengan H2SO4 atau asam sulfat dan kondensop yang menggunakan beberapa alat penyulingan setelah berhasil diolah menjadi solar dan minyak mentah oleh tersangka dijual ke masyarakat. Kasatreskrim Polres Ngawi AKP Sukono yang mendampingi Kapolres Ngawi AKBP Eddy Junaedi menjelaskan, penangkapan tersangka merupakan hasil pengembangan dari berbagai informasi yang ada. Setelah petugas langsung menuju rumah Kno yang dijadikan tempat pengolahan dan pengoplosan sekaligus tempat penimbunan BBM. Namun, petugas hanya mendapati istri Kno yaitu Syi dan satu karyawanya Jmi.

Lanjut Kasatreskrim AKP Sukono, tersangka juga secara sengaja menimbun BBM jenis solar sebanyak 2,5 drum yang masing-masing drum berisi sekitar 200 liter Solar. “BBM jenis solar memang sengaja ditimbun oleh pelaku dan akan dijual kembali setelah BBM dinyatakan naik,” terang AKP Sukono. Menurut Kasatreskrim, upaya penangkapan terhadap para pelaku ini sebagai bentuk antisipasi penimbunan BBM imbas dari wacana kenaikan BBM, biasanya oknum tertentu secara sengaja ingin meraup untung dengan cara menimbum terlebih dahulu kemudian setelah BBM naik dijual kembali otomatis harga menjadi berlipat dari harga beli sebelumnya. Kemudian Kasatreskrim AKP Sukono, tersangka akan dijerat dengan Undang-Undang Migas Nomor 22 Tahun 2001 pasal 53, 54 dan 23 serta 28 terkait pengoplosan serta penimbunan BBM dengan ancaman penjara paling lama 5 tahun. (sinarngawi)

Sebar dan Bagikan :

Shares

Wujudkan.com: Ayo Bantu Industri Kreatif Indonesia

di %s Berita/Informasi 535 views

JAKARTA – Indonesia kini memiliki sebuah situs crowdfunding untuk industri kreatif di Indonesia, yaitu Wujudkan.com. Situs tersebut ingin mendorong partisipasi publik dalam mengembangkan karya kreatif di tanah air.

Pendiri Wujudkan.com Mandy Marahimin menjelaskan situs ini dibuat atas kekhawatiran industri kreatif di tanah air yang tidak didukung oleh publik sendiri. Konsumen hanya dijejali karya-karya yang cenderung bernilai bisnis.

“Melalui situs ini, semua orang bisa memilih untuk memberikan dukungan kepada karya-karya yang mereka inginkan terwujud. Semua orang bisa terlibat aktif dan bukan hanya menjadi konsumen pasif,” kata Mandy di Restoran Tjikini Jakarta, Kamis (29/3/2012).

Awalnya, Mandy selalu melakukan donasi ke sebuah situs crowdfunding di Amerika Serikat. Keinginan untuk memberikan pendanaan tersebut disebabkan karena Mandy adalah seorang pembuat film yang juga ingin membantu orang lain bisa membuat film sepertinya.

Sejak awal 2010, Mandy selalu mendonasikan sekitar 20 dollar AS per bulan kepada situs crowdfunding tersebut. Tapi, lama-lama, Mandy berpikir kenapa tidak membuat situs serupa di tanah air.

“Apalagi banyak calon sineas muda yang ingin membuat film, tapi terkendala dana,” jelasnya.

Keinginan tersebut baru bisa terwujud pada Februari 2011. Untuk membuat situs crowdfunding Wujudkan.com, Mandy yang sudah 11 tahun malang melintang di dunia film harus rela merogoh uang tabungannya sendiri. Untungnya, masih ada bantuan dari temannya yang sekaligus menjadi pendiri situs tersebut.

Mereka adalah Dondy Hananto di bidang finansial, Zaki Jaihutan sebagai praktisi legal dan Wicak Soegijoko sebagai seorang pengembang teknologi.

Namun situs tersebut tidak bisa langsung dirilis karena kesibukan dari masing-masing pendiri. Selain itu, mereka juga harus menyiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan situs itu.

“Pada 21 Februari 2012 lalu, situs ini resmi diluncurkan secara soft launching, baik lewat Facebook, Twitter dan lewat perbincangan antar teman saja,” katanya.

Tidak hanya film
Di situs Wujudkan.com, tidak hanya dunia perfilman yang bisa didukung untuk didanai. Namun hingga saat ini, Wujudkan.com baru menampilkan dua proyek kreatif yaitu sebuah album musik untuk anak-anak dari Popzzle dengan judul Tribute to Ibu Soed dan sebuah film layar lebar terbaru Riri Riza dan Mira Lesmana berjudul Atambua 39 derajat celcius.

Bulan April nanti, akan dimasukkan sekitar 5-6 proyek lagi. Berupa film dokumenter, konser, fotografi, fashion hingga desain arsitektur rumah.

“Nanti akan terus berkembang sesuai proyek dari masyarakat. Masyarakat pun bisa bebas memilih mana proyek yang layak dibantu,” jelasnya.

Mekanisme donasi
Crowdfunding adalah sebuah konsep pendanaan bersama. Di sini, pendanaan tidak didapatkan hanya dari segelintir dana, tapi justru dari banyak orang.

Konsep crowdfunding ini sebenarnya bukan sesuatu yang baru karena di luar negeri situs seperti ini telah berkembang pesat, khususnya dalam tiga tahun terakhir.

Di seluruh dunia telah ada sekitar 460 situs crowdfunding. Salah satu yang terpopuler saat ini adalah Kickstarter.com yang dibuat pada 2009.

Untuk memberikan donasi pada proyek-proyek yang ada, masyarakat bisa melakukan transfer pada bank yang ditunjuk. Sejak dibuka pada Februari lalu, proyek Popzzle Tribute to Ibu Soed telah meraih dukungan sebanyak 36 donatur dengan jumlah dana sebesar Rp 3 juta.

Sementara film Atambua 39 derajat Celcius telah mendapat donasi dari 87 donatur dengan jumlah sekitar Rp 84 juta. Kedua proyek ini masih akan terus berlanjut hingga akhir Mei 2012.

“Tapi bila sampai pada batas yang telah ditentukan, ternyata dana yang dikumpulkan kurang dari target, maka dana akan kami kembalikan kepada donatur,” tambahnya.

Alasannya, situs Wujudkan.com memiliki tanggung jawab sosial sebagai penerima donasi dan harus menyampaikan donasi tersebut ke pembuat proyek. Sebenarnya ada dua opsi jika donasi yang terkumpul tidak mencapai target semula.

Pertama, Wujudkan.com akan mengembalikan dana donasi secara penuh ke donatur. Kedua, membuat pengumuman kembali proyek tersebut. Dengan syarat, donasi yang telah diterima Wujudkan.com akan ditawarkan kembali ke donatur, apakah akan diikutkan ke dalam proyek selanjutnya atau dikembalikan.

“Kami tidak ingin membuat film atau proyek yang didanai oleh masyarakat ini dibuat seadanya (dengan dana seadanya). Jika kurang, maka kami akan buka pengumuman lagi. Harapannya akan banyak yang membantu,” jelasnya.

Kendala payment gateway
Salah satu kendala terbesar Wujudkan.com adalah mencari sistem pembayaran yang lebih aman dan nyaman bagi komunitas Wujudkan.com. Saat ini Wujudkan.com masih bergantung kepada sistem transfer bank untuk penerimaan donasi, sama seperti kebanyakan situs e-commerce di Indonesia.

Wujudkan.com belum bisa menerima donasi melalui akun Paypal. Hal ini disebabkan Wujudkan.com tidak ingin membebani donatur saat memberikan donasi.

“Saat transfer ke Paypal menggunakan kartu kredit, tentunya ada pajak sekitar 3,5 persen dari jumlah yang ditransfer. Nilai itu cukup memberatkan bagi donatur nantinya,” katanya.

Sehingga Mandy menginginkan ada sistem pembayaran online yang memudahkan donatur memberikan donasinya secara cepat dan mudah.

Bisa kirim proposal proyek
Tidak hanya meminta dukungan donasi terhadap proyek-proyek yang ada, Wujudkan.com ini juga memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk mau mengirimkan proposal proyek ke Wujudkan.com.

“Harapannya makin banyak pilihan proyek yang disukai oleh masyarakat dan yang bisa didanai oleh masyarakat sendiri. Kalau mengandalkan iklan atau sponsor besar, perlu waktu dan rekam jejak (track record) yang lama,” katanya.

Saat ini Wujudkan.com telah menerima sekitar 20 proposal proyek baik berupa film, musik, fashion, fotografi, pameran, konser, penulisan buku, film dokumenter dan lain-lain. Sekitar 50 persen dari total proposal proyek yang ada dianggap layak untuk ditampilkan di Wujudkan.com.

“Banyaknya proposal yang masuk membuktikan bahwa Indonesia tidak kekurangan kreativitas. Tapi yang kurang adalah dukungan terhadap orang-orang kreatif untuk terus berkarya,” jelasnya. (kompas)

Sebar dan Bagikan :

Shares

Google Daftarkan Paten Sensor Suhu di Ponsel

di %s Berita/Informasi 578 views

Google telah mendaftarkan paten iklan berbasis kondisi lingkungan. Paten ini memungkinkan sebuah ponsel memiliki sensor yang mampu merekam data cuaca, suhu, kelembaban udara, atau komposisi udara.

Data-data ini akan digunakan Google untuk memasukkan iklan sesuai kondisi lingkungan di sekitar pemilik ponsel.

“Iklan air conditioner (AC) akan terkirim kepada pengguna ponsel di kawasan yang memiliki temperatur udara di atas ambang batas yang pertama, sedangkan iklan mantel musim dingin akan dikirimkan ke pengguna ponsel di kawasan yang memiliki temperatur udara di atas ambang batas yang kedua,” demikian yang tertulis dalam dokumen paten ini.

Google menyatakan, paten ini sangat berguna untuk portfolio, namun Google belum merencanakan penggunaan paten ini untuk produksi massal.

Meski begitu, pendaftaran paten ini sudah menuai protes dari pendukung privasi individu, salah satunya Gus Hosein, Executive Director dari Privacy Internasional.

“Nampaknya Google tak hanya ingin mengetahui informasi apa saja yang Anda miliki dalam aktifitas online. Google juga berencana mengeksploitasi wilayah offline Anda dengan baik. Paten seperti ini membuat kita bertanya terhadap diri kita, berapa banyak aspek dalam diri kita yang akan dikorbankan untuk dieksplotasi oleh iklan? Sampai kapan akan berakhir?” ungkap Hosein.

Hosein bahkan menyatakan bahwa ponsel akan menjadi perangkat mata-mata bagi para pengiklan. Menanggapi pernyataan tersebut, Google meminta agar para kritikus menampatkan pembahasan terhadap paten ini dalam konteks paten itu sendiri.

“Kami mengajukan paten untuk menyimpan ide-ide yang dimiliki karyawan kami. Beberapa ide tersebut kemudian ada yang menjadi produk nyata, ada pula yang tidak,” ujar juru bicara Google.

Paten merupakan perang baru antarperusahaan teknologi. Kini perusahaan teknologi berlomba-lomba untuk mendaftarkan paten sebanyak mungkin, terutama paten spesifik. Paten-paten tersebut bisa digunakan untuk bukti ide-ide masa depan perusahaan tersebut.

Andrew Alton, pengacara paten dari firma hukum Urquhart-Dykes and Lord mengatakan, hal inilah yang dilakukan Google dalam mendaftarkan paten bernama “Blue Sky Patents” ini. (kompas)

Sebar dan Bagikan :

Shares

Menyusuri Hutan Amazon dengan Google Street View

di %s Berita/Informasi 572 views

Ingin menyusuri sungai Amazon yang tersohor? Atau berjalan di tengah hutan hujan Amazon? Layanan baru Google akan memberi gambarannya.

Bertepatan pada hari Hutan Sedunia, Rabu (22 Maret 2012), Google menambah layanan internet Street View Amazon. Ya, layanan ini akan membawa penggunanya ke hutan hujan dan sungai Amazon. Silakan klik tautan ini untuk melihat Street View Amazon.

Street View ini mencakup 30 mil daratan dan sungai Rio Negro, Brazil. Google menampilkan panorama sungai, hutan, dan desa-desa di daerah dekat Manaus, sebuah kota terpadat di Amazon. Semua gambar itu merupakan hasil dari 50 ribu gambar diam yang digabung-gabungkan.

Ini merupakan proyek kerjasama antara Google dengan Yayasan Amazon Lestari, yang digarap dalam waktu hampir 9 bulan.

Untuk mendapatkan gambar-gambar di jalan atau desa, Google menggunakan sepeda roda tiga khusus yang dilengkapi sistem kamera atau yang biasa disebut Google Trike. Ketika mengambil gambar sungai Amazon, mau tak mau Trike harus dinaikkan ke perahu motor.

Namun, Trike tidak memungkinkan untuk dibawa ke hutan hujan. Jadi, gambar hutan hujan diambil dari kamera yang ditopang oleh tripod. (kompas)

Sebar dan Bagikan :

Shares
Go to Top