Category archive

Berita - page 396

Dalang Anom Suroto Membeberkan “Wahyu Nugroho Jalu” di Alun-alun Ngawi

di %s Berita 613 views

Untitled-1

Ngawi, 27 Juli 2015 di Alun-alun Merdeka Kabupaten Ngawi  digelar Pertunjukan Wayang Kulit semalam suntuk untuk memperingati  Hari Jadi Kabupaten Ngawi yang ke-657 dengan menghadirkan dalang kondang  H. Anom Suroto dari Surakarta. Pertunjukan ini disaksikan oleh Bupati Ngawi Budi Sulistyono, Wabup Ony Anwar, Sekda Siswanto, Ketua DPRD  Kabupaten  Ngawi  Dwi Riyanto Djatmiko, Uspimda Kabupaten Ngawi,  dan Kepala SKPD Kabupaten Ngawi.

Dalam sambutannya Bupati Budi Sulistyono mengucapkan  Selamat Hari Raya  Idul Fitri 1436 H kepada seluruh warga masyarakat Ngawi yang telah berpuasa selama sebulan, dan menang  perang melawan hawa nafsu dan kembali fitri. Pada kesempatan ini  Mbah Kung berpamitan kepada warga masyarakat Ngawi  karena mengundurkan  diri sebagai  Bupati Ngawi , untuk  selanjutnya mengikuti proses Pemilukada 2015, dan untuk sementara yang  bertindak sebagai Pejabat Bupati di Kabupaten Ngawi adalah setda Drs. Siswanto, MM.

Pagelaran Wayang Kulit oleh H. Anom Suroto dengan lakon “Wahyu Nugroho Jalu” berlangsung menarik dengan alur cerita seru, warga masyarakat ngawi sangat antusias menikmati pagelaran wayang kulit oleh dalang kondang ini, seluruh warga masyarakat  tumplek blek memadati Alun-alun Merdeka Ngawi. Pada acara ini juga menghadirkan seniman Gareng dari  Semarang yang tampil saat sesi  goro-goro . peretunjukanPagelaran Wayang Kulit  oleh H. Anom Suroto ini sangat digemari warga Ngawi, meskipun beberapa kali menggelar pertunjukan di Ngawi, selalu dipenuhi  penonton, dan saat pagelaran wayang di mulai jam 21.00 WIB ini hingga jam 04.00 WIB  dini hari, para penonton tidak beranjak dari  tempat duduknya.

 

Sebar dan Bagikan :

Shares

Budi Sulistyono Tandai Pembukaan Pameran Batu Mulia Dengan Pemukulan Gong

di %s Berita 626 views

aa

Ajang pameran dan kontes batu akik yang bertajuk “Pameran Batu Akik Nusantara” yang bertempat di Gedung Eko Kapti Kab.Ngawi, dibuka secara resmi oleh Bupati Ngawi Budi Sulistyono, pada senin 27 juli 2015 dan bertepatan dengan hari  jadi Kab.Ngawi  ke-657 tahun. Pembukaan pameran yang akan berlangsung selama 3 hari dimulai dari tanggal 27 hingga 30 juli 2015, pembukaan pameran dan kontes batu akik tahun 2015 itu ditandai dengan pemukulan gong oleh Bupati.

Sebanyak 52 peserta yang mendaftar pada kegiatan ini untuk berlomba memperlihatkan keindahan batu mulia yang mereka miliki. Rangkaian acara ini juga meliputi bidang dan keahlian seperti pameran batu akik, kontes batu lokal, Kontes umum, dan lomba mengasah batu. Ucap ketua Panitia penyelenggaraan batu akik.

Dalam sambutannya Bupati mengatakan, Pemerintah Daerah Kabupaten Ngawi mendukung terselenggaranya acara ini. Dengan adanya kegiatan ini merupakan upaya menyatukan pengrajin batu akik, pengguna batu akik, dan sekaligus memperkenalkan kepada masyarakat luas tentang sumber daya alam yang ada di Kabupaten Ngawi ini, seperti batu akik yang memiliki nilai jual yang tinggi,” kata Bupati. Kanang (sapaan akrab Bupati) menambahkan, acara ini tentunya berdampak pada peningkatan ekonomi pengrajin batu akik, penambang batu, dan pedagang batu cincin itu sendiri.

“Dan ini membuka lapangan kerja baru di sektor industri kreatif,” Selain itu, di Kabupaten Ngawi juga mempunyai potensi batu akik yang cukup melimpah dan prospeknya sangat menjanjikan bagi masyarakat sebagai mata pencaharian baru. Hal ini juga berpotensi membuat peluang usaha baru jika dikelola dengan baik serta akan berdampak positif pada kehidupan ekonomi masyarakat. Orang nomer satu di Kab.Ngawi  juga memberikan apresiasi kepada panitia yang telah terselenggarakan pameran dan kontes batu akik ini. Dengan adanya acara ini dapat mendorong produktifitas masyarakat di segala bidang menjadi prioritas utama Pemerintah Daerah. Batu akik ini merupakan salah satu bidang yang sangat prospek mendorong produktifitas ekonomi masyarakat kita melalui pengembangan usaha kecil dan menengah. Sekaligus acara ini juga bertepatan dengan hari jadi Kab.Ngawi  yang sudah berusia 657 tahun.

Bupati  juga berharap adanya pameran dan kontes batu akik ini selain menjadi ajang silaturahim diantara sesama pecinta batu akik, juga untuk mengangkat citra batu alam lokal daerah Ngawi  selain itu  acara ini juga diharapkan sebagai ajang promosi potensi daerah yang kita milliki.

Sebar dan Bagikan :

Shares

Pentas Ludruk se-Jawa Timur

di %s Berita 698 views

ludruk

Pemerintah Kabupaten Ngawi melalui  Dinas Pariwisata, Kebudayaan, Pemuda dan Olahraga (Dispariyapura) menyelenggaran Pentas Ludruk se-Jawa Timur dalam rangka memeriahkan peringatan Hari Jadi Ngawi yang ke 657 dan HUT RI ke 70 bertempat di Alun-alun Merdeka, Minggu (26/07).

Kegiatan tersebut bertujuan memberikan fasilitas kepada seniman untuk terus berkarya supaya  kekayaan budaya ini tetap utuh, tidak direbut oleh Negara Lain. Hadir dalam kesempatan tersebut Bupati Ngawi Budi Sulistyono, Sekda Siswanto, seluruh Pejabat dilingkungan Pemkab, Camat dan Kades se-Kabupan Ngawi.

Kegiatan dimulai dengan penampilan paduan suara sembilan pria yang berpura-pura menjadi wanita yang membuat ratusan penoton tertawa terpingkal-pingkal. belum lagi ditambah tingkah lucu nan kocak dari bintang tamu yang beraksi diatas panggung seperti seperti Kirun cs, bintang-bintang Srimulat, dan Percil yang tergabung dalam grup ramah jaya.

Pentas seni tahun ini, membawakan lakon “Satrio Piningit” yang menceritakan perjuangan seorang Kepala Daerah merebut kemerdekaan ketika dijajah oleh belanda.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Ngawi Budi Sulistyono menyampaikan kegiatan pada malam hari ini merupakan salah satu wujud perhatian Pemkab Ngawi terhadap keberadaan seniman agar bisa terus berkarir, memberikan perhatian yang tinggi serta menjaga seni budaya yang ada di Jatim khususnya Kabupaten Ngawi.

Pentas Seni Ludruk se-Jawa Timur berlangsung selama tiga jam dan berhasil menghibur ribuan masyarakat ngawi yang rindu akan kesenian tersebut.

Sebar dan Bagikan :

Shares

Bupati Ingin Tingkatkan Pelayanan dan fasilitas Kesehatan

di %s Berita 601 views

aaa

Masih dalam suasana Syawalan, pada Sabtu, 25 Juli 2015 digelar acara Halal Bi Halal di lingkungan Keluarga Besar Dinas Kesehatan Kabupaten Ngawi. Acara ini juga dihadiri Bupati Ngawi Budi Sulistyono, Kepala SKPD, dan diikuti para pejabat dan staf di lingkungan Dinas Kesehatan, Direktur RSUD Soeroto, perwakilan dari puskesmas-puskesmas yang ada di wilayah Kabupaten Ngawi, dan tamu undangan dari berbagai kalangan.

Acara Halal Bi Halal Keluarga Besar Dinas Kesehatan Kabupaten Ngawi  ini diawali dengan pertunjukan Parodi yang dilakukan oleh anggota Dinas Kesehatan . Dalam pertunjukan ini Bupati juga turut diajak dalam pertunjukan dengan didampingi kepala Dinas Kesehatan Puji  Rusdiarto Adi yang ikut berbaur dengan para pemain dan ngerumpi dalam pertunjukan yang bertajuk Nyangkruk Ning Warung .

Ditengah keikutan Budi Sulistyono di pertunjukan ini Kanang (sapaan akrab Bupati)  dalam dialog dengan para pemain menyampaikan motivasi kepada para Dinas Kesehatan untuk fokus dalam mencapai standarisasi pelayanan dan fasilitas kesehatan yang lebih sempurna. “semakin hari harus ada peningkatan pelayanan dan fasilitas kepada masyarakat” tegas Bupati.

Lebih lanjut orang nomer satu di Kab.Ngawi ini menyampaikan bahwa hal-hal seperti ini harus terus dilakukan agar masyarakat Ngawi tidak berobat keluar daerah. Bila pelayanan dan fasilitas kesehatan semakin meningkat Bupati yakin masyarakat tidak akan berobat keluar daerah lagi. Dengan demikian terobosan-terobosan mutakhir perlu dikembangkan seiring persaingan yang semakin kompetitif di dunia kesehatan. Bupati mencontohkan dari beberapa terobosan yang dilakukan RSUD Soeroto terbukti mampu meningkatkan kualiatas kesehatn di masyarakat. Selain itu Pemerintah Daerah juga meningkatkan status beberapa Pukesmas yang ada di Kab.Ngawi  untuk menjadi Rumah Sakit tipe D.

Dalam hal ini Kepala Dinas Kesehatan Ngawi Puji Rusdiarto Adi akan mendukung semua gagasan yang sudah disampaikan oleh Bupati Ngawi bagi dunia kesehatan. Terutama menyangkut pelayanan masyarakat dan piningkatan fasilitas. Diakhir dialognya Puji rusdiarto berharap agar Pemerintah daerah terus mendukung serta mengawasi program dan perencanaan yang menyangkut ke pelayanan kesehatan.

Sebar dan Bagikan :

Shares
Go to Top