Ngawi Juara 1 Lomba Lukis Pekan Seni Pelajar Jatim 2013

di %s Berita/Informasi 696 views
Banner

juara 1editDinas Pendidikan Kabupaten Ngawi  patut berbangga karena utusan pelajar yang dikirim untuk mengikuti Pekan Seni Pelajar berhasil memboyong trophy kejuaraan dari Gubernur Jawatimur.

‘Cinta Neysa Taranee’ dari SDN Margomulyo I Ngawi telah berhasil menyisihkan 37 peserta lainnya dari 37 Kabupaten dalam ajang bergengsi Lomba Seni Lukis Tingkat Sekolah Dasar / MI pada Pekan Seni Pelajar Tingkat Propinsi Jatim 2013 dan berhasil merebut Juara 1.

Dengan menggunakan media cat air, Cinta (panggilan akrab Cinta Neysa Taranee) berhasil mengekspresikan kesenian khas daerah Kabupaten Ngawi yang bertajuk “Penthul Melikan” ke media kertas ukuran A1 yang disediakan oleh panitia. Panitia memang telah memberikan “sinyal”  bahwa salah satu kriteria penjurian adalah masing-masing peserta harus melukiskan salah satu kesenian daerah masing-masing.

Salah satu dewan juri mengungkapkan bahwa lukisan karya Cinta ini benar-benar Original dan tidak ‘mencontek’ karya-karya juara tahun lalu, karena menurut dewan juri hampir 90% karya para peserta sedikit banyak terpengaruhi oleh karya-karya juara tahun lalu.

Cinta mengungkapkan bahwa “keberhasilan ini tidak lain karena adanya dukungan dari ‘Bu Win’ selaku Ibu Kepala Sekolah, dukungan dari keluarga dan tentunya berkat bimbingan dari ‘Bu Umi’ selaku Guru Kesenian”. Cinta juga mengungkapkan bahwa ia merasa lega, senang dan bangga bisa mengharumkan nama Kabupaten Ngawi di ajang lomba yang sangat bergengsi ini. (admin ngawikab.go.id)

Sebar dan Bagikan :

Shares