Daily archive

November 12, 2015

Setda Siswanto Hadiri Sarasehan Kesehatan dalam Memperingati HKN 2015

di %s Berita 354 views

Untitled-1

Ngawi 12 November 2015 di Pendopo Wedya Graha Kabupaten Ngawi diselenggarakan Sarasehan insan-insan Kesehatan se Kabupaten Ngawi. Acara ini dihadiri oleh Setda Dr. Siswanto, Wakil Ketua II DPRD Kab. Ngawi Drs H. Sulistyanto, Kepala SKPD terkait, dan insan Kesehatan se Kabupaten Ngawi.

Dalam Sambutanya Setda Siswanto mengatakan bahwa 38 Prestasi dibidang kesehatan yang telah diraih Kabupaten Ngawi selama tahun 2015, adalah merupakan hasil kerja keras, dedikasi, kerjasama insan kesehatan kabupaten ngawi yang menghasilkan senergitas antara Insan Kesehatan, Dokter, dan  Pejabat Daerah sehingga  kemajuan dibidang kesehatan dapat diwujudkan tahun 2015. Sejumlah rumah sakit di Kabupaten Ngawi telah masuk katagori BLUD (Badan Layanan Umum Daerah)  yang memberikan pelayanan kepada masyarakat berupa penyediaan barang/jasa yang dijual tanpa mengutamakan mencari keuntungan dan dalam melakukan kegiatannya didasarkan pada prinsip efisiensi dan produktivitas, yang mana di kabupaten lain masih dalam tarap perencanaan. Siswanto meminta PNS Pemkab Ngawi selalu berpegang pada Standar Operasional Prosedur (SOP) untuk meningkatkan kualitas kinerja atau Pelayanan Aparatur Sipil Negara, merujuk pada Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor PER/21/M.PAN/11/2008 tentang Pedoman Penyusunan Standar Operasional Prosedur (SOP) Administrasi Pemerintahan yang merupakan tindak lanjut dari Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor PER/15/M.PAN/7/2008 tentang Pedoman Umum Reformasi Birokrasi. Peraturan ini mengamanatkan perlunya penyusunan Standar Operasi Prosedur (SOP) Administrasi Pemerintahan sebagai pelaksanaan Reformasi Birokrasi di seluruh Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah

Pada acara ini Setda Siswanto melakukan potong tumpeng syukuran karena prestasi yang diraih Kabupaten Ngawi di bidang kesehatan selama tahun 2015, antara lain Kabupaten Ngawi  menyabet prestasi dikategori bidan dan dokter teladan se Jawa Timur.

Sebar dan Bagikan :

Shares
Go to Top