Monthly archive

October 2014 - page 7

Bupati Ngawi Merayakan Idul Adha di Desa Pandean

di %s Berita 365 views

1111111111111111

Ngawi – Dalam perayaan Hari Raya Idul Adha 10 Dzulhijah 1435H ini, Bupati Ngawi H. Ir. Budi Sulistyono melaksanakan sholat idul adha bersama-sama masyarakat Desa Pandean Kecamatan Karanganyar  yang digelar oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Ngawi (5/10).

 Masyarakat nampak antusias mengikuti sholat ied berjamaah dengan datang berduyun-duyun bersama anggota keluarganya ke halaman SD Negeri 3 Pandean untuk sholat ied bersama orang nomor satu di Kabupaten Ngawi ini.

Dalam sambutannya H. Ir. Budi Sulistyono mengatakan peristiwa kurban yang setiap tahun dirayakan umat Islam di seluruh penjuru dunia,walaupun pada hari raya idul adha tahun ini ada perbedaan tapi perbedaan adalah suatu yang harus kita hargai  dan seharusnya tak lagi dimaknai sebatas ritual, tetapi juga diletakkan dalam konteks peneguhan nilai-nilai kemanusiaan dan spirit keadilan.

“Idul adha bermakna keteladanan Ibrahim yang mampu mentransformasi pesan keagamaan ke aksi nyata perjuangan kemanusiaan, peristiwa yang harus dimaknai sebagai pesan simbolik agama yang menunjukkan ketaqwaan, keikhlasan dan kepasrahan seorang Ibrahim pada titah Sang Pencipta,” kata H. Ir. Budi Sulistyono

H. Ir. Budi Sulistyono juga menyerukan kepada seluruh masyarakat untuk berperan aktif menjaga keamanan dan memelihara ketertiban terkait kisruh undang-undang pilkada, sudah tersedia jalur konstitusional manakala ada ketidakpuasan dalam menyikapi perubahan undang-undang tentang pilkada tersebut.

Pada hari raya Iduldha 1435 H ini, Pemerintah Daerah Kabupaten Ngawi memberikan bantuan untuk masyarakat berupa hewan kurban. Bantuan hewan kurban berupa Kambing ini diserahkan langsung oleh Bupati Ngawi secara simbolis kepada pengurus Masjid dan Mushola, usai mengikuti Salat Id di Halaman SD Negeri 3  Pandean

Sebar dan Bagikan :

Shares
1 5 6 7
Go to Top