UPT Dindik Kecamatan Karanganyar Mendapat Bantuan Seperangkat Gamelan

di %s Berita 724 views
Banner

1111111111111111111111

Ngawi – Dewan Kesenian Daerah ( DKD ) telah memberikan bantuan kepada UPT Dinas Pendidikan Kecamatan Karanganyar Kabupaten Ngawi ( 11/11 ) berupa seperangkat gamelan ( Peralatan instrument musik Jawa –Red ) yang diserahkan oleh Bupati Ngawi Ir H Budi Sulistyono. Secara simbolis Bupati menyerahkan sebuah Rebab kepada Kepala UPTD Kecamatan Karanganyar yang disambut dengan tepuk tangan sangat meriah oleh seluruh hadirin.

Acara Tasyakuran atas penerimaan bantuan gamelan tersebut ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Kepala UPT Dindik Karanganyar yang selanjutnya diserahkan kepada Bupati Ngawi. Bupati Ngawi Budi Sulistyono dalam sambutannya berpesan bahwa seperangkat gamelan tersebut dapat digunakan untuk melakukan kegiatan latihan bagi seniman seniwati di lingkup UPT Dindik yang keberadaannya sudah terkenal bahwa disitu banyak para pengrawit, suarawati maupun dalang berbakat. Lebih lanjut dia memaparkan bahwa tidak menutup kemungkinan masyarakat di luarpun ada yang ingin ikut memanfaatkan fasilitas tersebut, itu boleh saja dengan tujuan yang lebih luas yaitu untuk melestarikan budaya jawa yang adiluhung. Jangan sampai bantuan ini hanya dipakai sesaat dan akhirnya berkarat, demikian Bupati Budi Sulistyono.

Seusai acara resmi suasana terkesan lebih meriah dan hingar bingar tercermin pada setiap wajah ditengah alunan gamelan yang langsung ditabuh oleh pengrawit yang terdiri dari para guru di UPT Dindik Karanganyar.

Sebar dan Bagikan :

Shares