Puskesmas Karangjati Ikuti Gelar Budaya Kerja Tingkat Provinsi Jawa Timur

di %s Berita 470 views
Banner

111111111111111111111111111111

Ngawi – Kelompok Budaya Kerja (KBK) Puskesmas Karangjati mewakili kabupaten Ngawi untuk mengikuti Gelar Budaya Kerja di Lingkungan Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Lomba yang diadakan di Kota Kediri pada hari Rabu tanggal 22 Oktober 2014 ini diikuti oleh 60 peserta perwakilan dari instansi yang ada di lingkungan pemerintah provinsi Jawa Timur.

Kegiatan Gelar Budaya Kerja yang diselenggarakan setiap tahun bertujuan untk mengembangkan serta menanamkan nilai budaya kerja kepada individu di SKPD demi meningkatkan kinerja SKPD tersebut.

Untuk menyampaiakan pesan risalah KBK, Puskesmas Karangjati menggunakan media sosio drama dengan menampilkan tarian khas kabupaten Ngawi dan karakter punakawan.

Dengan lomba ini diharapkan dapat meningkatkan budaya kerja khususnya di lingkungan puskesmas Karangjati sehingga tercapai tujuan dari budaya kerja yaitu dapat mengubah sikap dan juga perilaku SDM yang ada agar dapat meningkatkan produktivitas kerja untuk menghadapi berbagai tantangan di masa yang akan datang, iwa gotong royong, meningkatkan kebersamaan, saling terbuka satu sama lain, meningkatkan jiwa kekeluargaan,  meningkatkan rasa kekeluargaan, membangun komunikasi yang lebih baik, meningkatkan produktivitas kerja, dan tanggap dengan perkembangan dunia luar.

Sebar dan Bagikan :

Shares