FAKTOR usia seringkali dikaitkan dengan menurunnya daya ingat. Orang yang telah lanjut usia memang seringkali mengalami kesulitan untuk mengingat sesuatu. Penelitian baru yang dipublikasikan dalam American Journal of Clinical Nutrition, telah menemukan bahwa vitamin B12 dan asam folat yang dikonsumsi dapat meningkatkan memori baik jangka pendek maupun jangka panjang.
Studi yang dilakukan kepada sebanyak 700 orang yang berusia 60-74 tahun ini menyatakan bahwa mereka yang mengkonsumsi ragam makanan yang mengandung vitamin B12 dan asam folat selama dua tahun memiliki perbaikan daya ingat.
Untuk meraih manfaat dari vitamin B12, Anda dapat menemukannya dalam daging sapi, daging ikan, hati, telur, susu, kedelai dan rumput laut.
Sedangkan untuk asam folat, dapat Anda temukan dalam bayam, brokoli, kacang-kacangan, jeruk, stroberi, hati sapi, gandum, susu, dan lainnya.
Studi yang juga dikutip dari dailymail.com, menyebutkan meski penelitian lebih lanjut diperlukan, namun Walker, salah satu peneliti mengatakan bahwa tidak ada salahnya untuk mengkonsumsi ragam vitamin dan asam folat yang sejak lama sudah dikenal sebagai sumber yang mendatangkan kesehatan.(www.mediaindonesia.com)