Ngawi Hijau, Ijo Royo Royo

di %s Berita/Informasi 622 views
Banner

Upaya yang dilakukan Pemerintah Kabupaten Ngawi untuk melaksanakan Peraturan Perundang – undangan bidang konservasi suber daya alam dan pengendalian kerusakan lingkungan nampaknya tak main – main. Secara bergilir dari pojok timur hingga pojok barat, pojok utara hingga selatan, kabupaten yang punya moto ‘Ramah’ ini mengajak dan memberi teladan terhadap warga masyarakat akan pentingnya kelestarian alam.

Jum’at (23/12), giliran SMKN 1 Paron mendapat giliran penghijauan untuk gerakan menanam pohon satu milyar. Wakil Bupati Ngawi, Setda, Kadin Kehutanan dan Perkebunan, Polres, Danyon ARMED 12, Dandim 0805, Camat Paron dan masih banyak lagi, serta siswa – siswi beserta guru SMKN 1 Paron tak tanggung – tanggung siap menanam bibit pohon Jati, Jabon, Sengon, Jambu, dan beberapa jenis lainnya.

Dalam sambutannya, Ony Anwar. ST, Wakil Bupati ini mengajak para guru dan siswa – siswi untuk merawat dan mengembangkan penghijauan agar bisa bermanfaat. “Tanaman yang tumbuh subur akan menjadi nafas kehidupan, maka dari itu sangat perlu untuk dirawat agar bisa bermafaat,” ajak Ony.

Menurut Kadin Hutbun, Setyono, gerakan tanam pohon satu milyar ini merupakan gerakan nasional dan akan berlangsug hingga 31 Januari 2012 mendatang. Masih menurutnya, guna mendukung ‘Ngawi Hijau’ Dinas Kehutanan dan Perkebunan telah menyiapkan bibit untuk penghijauan secara gratis untuk masyarakat.

Gerakan dengan tujuan untuk mewujudkan daerah yang bersih, teduh, nyaman dan sejuk ini akan terus digalakan ke beberapa daerah di wilayah Kabupaten Ngawi. Dengan demikian akan tercipta Ngawi yang ijo royo – royo, segar dan asri.(Info Ngawi)

Sebar dan Bagikan :

Shares