Tag archive

Ngawi

Dinas Pertanian Ngawi, Gelar Sosialisasi AUTP

di %s Berita 2,330 views

Untuk memberikan perlindungan terhadap resiko ketidakpastian yang dihadapi petani, seperti masa panen yang tertunda hingga ancaman kegagalan panen yang disebabkan perubahan iklim seperti kemarau panjang, banjir ataupun serangan hama sehingga menimbulkan kerugian bagi petani.

Asuransi Usaha Tani Padi (AUTP) adalah solusi untuk menghindarkan dari situasi tersebut, dengan menjamin petani mendapatkan modal kerja usaha tani dari klaim asuransi. AUTP adalah asuransi pertanian yang bersubsidi premi dari Kementerian Pertanian dengan menggandeng PT Jasindo (Persero.

Dinas Pertanian Kabupaten Ngawi gelar Sosialisasi AUTP dan Pembiayaan Kredit Usaha Rakyat (KUR) Tani serta Penandatanganan Perjanjian Kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Ngawi dengan PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) di Gedung Pertemuan Notosuman, Watualang Ngawi (27/02/20).

Hadir dalam acara ini Wakil Bupati Ngawi Ony Anwar, Kepala Dinas Pertanian Marsudi, Perwakilan Bank BNI, Perwakilan PT Jasindo, Penyuluh pertanian dan Kelompok Tani.

Kepala Dispertan, Marsudi mengatakan kegiatan ini selain untuk mensukseskan swasembada pangan di Kabupaten Ngawi juga sebagai bentuk dukungan program AUTP yang ditujukan untuk mengatasi kerugian petani akibat gagal panen dan agar bisa bertahan pada periode (musim tanam,red) berikutnya.

Marsudi juga menambahkan luas lahan akibat banjir kekeringan dan hama yang dibantu oleh pihaknya seluas 3 ribu hectare (ha), “Khususnya di daerah – daerah endemis seperti di Kecamatan Kwadungan, Pangkur, Geneng dan sebagaian Ngawi,” terangnya. Lebih lanjut, jelas Marsudi pembayaran asuransinya senilai Rp. 160 ribu per ha /musim/tahun, “Dengan pembagian pembayaran preminya sebesar 80 persen disubsidi pemerintah Pusat dan 20 persen Kabupaten Ngawi,” jelasnya.

Kemudian acara dilanjutkan dengan penandatangan perjanjian kerjasama oleh Wabup Ony Anwar bersama perwakilan dari PT Jasindo. Menurut Wabup hal ini sebagai bentuk komitmen Pemkab Ngawi dalam memberikan perlindungan terhadap masyarakat khususnya petani, “Karena sebagian penduduk di Kabupaten Ngawi mayoritas bermata pencaharian sebagai petani, maka Pemkab hadir untuk memberikan perlindungan seperti ini”, tuturnya.

Dikesempatan ini, Ony Anwar berikan pesan untuk seluruh yang hadir supaya menjaga ekosistem alam yang saat ini mulai rusak, jika terus dibiarkan akan semakin merugikan apalagi bagi petani, “Dengan merubah pola pikir dan pola tanam yang baik  serta menjaga lingkungan sekitar, diharapkan ekosistem yang sekarang rusak bisa kembali baik,” ujarnya.

Selain itu, Wabup juga mengatakan bahwa Agro Tecno Park (ATP) yang telah dibangun bisa dimanfaatkan dengan sebaik – baiknya, “ATP bisa digunakan sebagai wadah bagi kelompok tani dan penyuluh untuk pembelajaran pembuatan pupuk organik juga pengembangan inovasi pertanian,” jelas Wabup.

Dan, materi sosialisasi kegiatan ini diberikan oleh Dispertan Ngawi dan perwakilan PT Jasindo (Persero). (Humas Kominfo)

Sebar dan Bagikan :

Shares

Pemkab Ngawi, Kirim Ribuan Masker Bagi Pekerja Migran Asal Ngawi di Hongkong dan Taiwan

di %s Kesehatan 2,363 views
Hingga saat ini penyebaran virus Corona terus mengalami peningkatan tidak hanya jumlah kasus tetapi juga kematian. Dikutip dari CNN Indonesia korban meninggal akibat virus mematikan ini dilaporkan mencapai 2.763 diseluruh dunia hingga Rabu (26/2/20). Sebanyak 2.715 korban meninggal berasal dari dataran China, sementara 48 kematian di luar Negeri Tirai Bambu.
Kondisi ini tentunya menimbulkan keprihatinan dari berbagai pihak, termasuk Pemerintah Kabupaten Ngawi, yang tidak sedikit warganya menjadi pekerja migran di Hongkong dan Taiwan dengan mengirimkan bantuan 20 ribu masker. Bantuan ini menurut Bupati Ngawi, Budi Sulistyono sebagai bentuk kepedulian Pemkab Ngawi terhadap wabah virus yang belum ditemukan obatnya ini. “Pemberian bantuan ini diharapkan dapat membantu pekerja migran Indonesia, khusunya warga Ngawi karena kelangkaan masker, guna mencegah penyebaran virus Corona,” ungkapnya.
Penyerahan bantuan secara simbolis dilakukan oleh Bupati Ngawi bersama Sekretaris Daerah Kab. Ngawi, Mokh. Sodiq Triwidiyanto, Kepala Dinas Kesehatan, Yudono dan pejabat lingkup Pemkab Ngawi kepada perwakilan PT Pos Indonesia Cabang Ngawi di bertempat di halaman Setda Ngawi, Rabu (26/2/20). Bantuan masker ini dikirim melalui PT Pos Indonesia cabang Ngawi ke Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) di Hongkong. (Kominfo)

Sebar dan Bagikan :

Shares

Jamda 2019 Jatim, Wabup Ngawi Lepas 40 Kontingen Kwarcab Ngawi

di %s Pendidikan 2,561 views

Wakil Bupati Ngawi, Ony Anwar lepas 40 kontingen dari Kwartir Cabang Ngawi untuk ikuti Jambore Daerah Jawa Timur 2019 bertempat di Pendopo Wedya Graha, Rabu (09/10).

Jamda Jatim 2019 digelar di bumi perkemahan Wisata Hutan Pinus Songgon Banyuwangi.

Kontingen Kwarcab Ngawi  berasal dari pelajar SMP/Mts se Kabupaten Ngawi. Dalam sambutannya Wabup Ngawi memberikan apresiasinya untuk  Ketua Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Ngawi yang konsisten mengikuti event kegiatan Pramuka tingkat regional maupun nasional.

“Komitmen ini akan terus kita perkuat, termasuk mengkader generasi penerus supaya memiliki budi pekerti yang luhur kecakapan kesehatan jasmani dan rohani , sehingga gerakan Pramuka di Kabupaten Ngawi kedepan bisa menjadi pioneer dan contoh khususnya Jawa Timur,” ungkapnya.

Ony Anwar menambahkan Pramuka  juga bisa sebagai gerakan yang mempunyai peran strategis pada pembangunan karakter anak, dan sesuai dengan komitmen Pemerintah Kabupaten Ngawi.

Dikesempatan ini Wabup berpesan untuk kontingen Ngawi selalu menjaga kesehatannya dan juga nama baik, selama mengikuti Jambore ini,  “Dan saya berharap adik – adik semua juga bisa menjaga marwah dari gerakan Pramuka Kabupaten Ngawi,” imbuhnya. Selain itu juga disampaikan peserta untuk tidak lupa mengenalkan potensi Kabupaten Ngawi, baik disektor pertanian, pariwisata maupun organisasi kepemudaan nya, “Jadi adik – adik ini juga selain menampilkan kecapakan prestasi dibidang kepramukaan, juga harus mampu membawa diri, bersosialisasi dengan teman- teman se Jatim dengan baik, sekaligus bisa mengenalkan Kabupaten Ngawi ditingkat regional dengan sebaik – baiknya,” pesannya.

Jambore ini akan berlangsung selama satu minggu (12 – 18/10)  dengan berbagai kegiatan diantaranya wawasan kebangsaan, seni budaya, teknologi dan ketrampilan-ketrampilan kepramukaan, tantangan, wirausaha dan penanggulangan bencana. (Nf/Kominfo)

Sebar dan Bagikan :

Shares

Kultum Ramadhan, Bupati Minta Jaga Kondusifitas Pasca Pemilu 2019

di %s Agama 1,141 views

Bupati Ngawi, Budi Sulistyono awali rangkaian Safari Ramadhan tahun ini, dengan shalat Isya’ dan Tarawih berjamaah di Masjid Baiturrahman Ngawi, Selasa (7/5). Didampingi sejumlah pejabat di lingkup Pemerintah Kabupaten Ngawi, Bupati Ngawi berikan Kultum Ramadhan.

Bupati berikan kultum Safari Ramadhan

Budi Sulistyono mengharapkan ibadah di Ramadhan kali ini, dapat meningkatkan iman dan taqwa untuk seluruh umat Islam, “Semoga ibadah puasa kita di terima Alloh Subhanahuwata’ala,” ucapnya.

Di kesempatan ini, Bupati juga menghimbau kepada masyarakat untuk menjaga kondusifitas pasca pelaksanaan Pemilihan Umum 2019 lalu, terutama di bulan suci ini untuk tidak terprovokasi dengan pihak yang ingin memecah belah persatuan dan kesatuan bangsa. Apalagi, ditengah penghitungan suara Pemilu ini ditemukan beberapa perbedaan penghitungan “Maka bagaimana kita tetap bisa menjaga kesatuan dan persatuan bangsa Indonesia,” lanjutnya.

Selain itu, Bupati juga menegaskan peran penting para ulama untuk membantu menjaga kondusifitas terutama di tahun politik ini, “Tugas ulama adalah bisa meredam sekaligus menyejukkan dan mendinginkan suasana yang aman bagi umat Islam yang ada di Indonesia,” tandasnya.

Usai memberikan ceramah, Nampak Bupati Ngawi menyapa jamaah yang hadir termasuk anak- anak yang meminta tanda tangan buku kegiatan selama ramadhan. (Dn/Kominfo)

Sebar dan Bagikan :

Shares
Go to Top