Wisuda Tahfidz Al Quran SMPN 1 Jogorogo, Wujudkan Pendidikan Karakter Anak

di %s Agama/Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,660 views
Banner

Bupati Ngawi, Ony Anwar hadiri wisuda Tahfidz Al Quran, Kamis (16/03/23) di SMP Negeri 1 Jogorogo.

Dikesempatan ini, Bupati Ngawi mengapresiasi karena telah mengimplementasikan program pendidikan karakter bagi siswanya serta komitmennya untuk membantu anam yatim piatu dan berharap kegiatan ini bisa menjadi contoh lembaga sekolah lainnya,

Lebih lanjut, Bupati Ngawi menerangkan pola asuh anak tidak hanya tanggung jawab guru, tapi orang tua bertanggungjawab, “Dan, serta memastikan anak cerdas, sehat jasmani rohani, sholeh sholeha serta memiliki budi pekerti yang luhur,” terangnya.

Kali ini, Bupati Ngawi juga minta orang tua dan guru saling mendukung serta istiqomah untuk pendidikan anak secara akademik maupun karakter, “Untuk menciptakan generasi yang lebih baik dan unggul,” lanjutnya.

Untuk wisudawan Tahfiz ini, Ony Anwar ingin mereka terus menghafal agar semakin berkembang daya pikir serta hafalannya dan pesan untuk jajaran
SMPN 1 Jogorogo mengembangkan inovasi agar semakin banyak kebaikan yang diberikan untuk siswa dan masyarakat baik secara pendidikan formal maupun non formal.

Sementara itu Plt Kepala Sekolah SMPN 1 Jogorogo Gunawan Wibisana mengatakan lembaganya ini telah melaksanakan program santunan untuk anak yatim sejak lama, disamping kegiatan keagamaan.

Diungkapkan Gunawan, ia ingin sekolah yang dipimpinnya ini lebih religius tanpa meninggalkan program akademik lainnya, “Agar bisa membuka anak – anak menjadi generasi penerus yang hebat dan berakhlak baik,” tuturnya.

Sebar dan Bagikan :

Shares