Perangi Narkoba, 280 Anggota Kipan Dilantik

di %s Bakohumas/Berita/Kabar Kita/Kabar Ngawi/Pemerintahan 1,695 views
Banner

Bahaya penyalahgunaan Narkoba saat ini masih menjadi perhatian serius sejumlah pihak, termasuk Pemerintah. Berbagai upaya dan strategi dilakukan, salah satunya melibatkan generasi muda dengan melantik 280 anggota baru Kader Inti Pemuda Anti Narkoba (Kipan) Kabupaten Ngawi periode 2023 – 2025 di Gedung Eka Kapti, Minggu (12/03/23) oleh Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono.

Menjaga kesehatan jasmani dan rohani dikatakan Bupati Ngawi menjadi tugas utama pemuda saat ini, sebab hal ini akan menjadi pondasi dimasa depan, “Jangan bercerita muluk-muluk apabila anda tidak bisa menjaga jasmani rohani,” katanya.

Ony Anwar juga menegaskan berperang dengan Narkoba tidaklah mudah, ada kartel besar dibelakangnya yang bahkan bisa menggerakkan suatu negara, dengan Kipan ini adalah bentuk langkah preventif sebagai kader yang memberikan sosialisasi, informasi terkait bahaya dari Narkoba, “Jadi adik – adik ini harus mengajak memberikan informasi kepada sekelilingnya teman, keluarga akan bahaya dari Narkoba,” jelasnya.

Selain sosialisasi strategi lain, diterangkan Bupati Ngawi untuk terhindar dari Narkoba dengan berkegiatan positif seperti olahraga, seni dan lainnya, “Kami dari Pemerintah senantiasa mendukung dan memfasilitasi bagi adik – adik yang memerlukan ruang untuk berekspresi secara positif,” ujarnya.

Tidak lupa, Bupati Ngawi juga pesan untuk pengurus Kipan, selalu menambah kapasitas ilmu terkait Narkoba, pasalnya saat ini banyak Narkoba jenis baru yang perlu diketahui dan diinformasikan untuk Kader Kipan.

Sebar dan Bagikan :

Shares