Longsor, Puluhan Rumah Rusak Parah

di %s Berita 897 views
Banner

Hujan yang di barengi dengan angin kencang yang seharian melanda Kabupaten Ngawi, menyebabkan puluhan rumah dan dua rumah rusak berat akibat reruntuhan batu dan tanah serta banyaknya pohon tumbang, menyebabkan aktivitas warga terganggu.

Seperti yang terjadi di Dusun Ngledok, Desa Hargomulyo, Kecamatan Ngrambe, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur, sebanyak puluhan rumah warga rusak ringan dan dua rumah rusak berat milik sunarko dan supriyono.

Kejadian tersbeut terjadi pada malam hari, dimana semua warga sedang asik berada di dalam rumah, karena cuaca waktu itu sedang hujang deras dan di barengi angin kencang, dan tiba-tiba terdengar suara gemuruh menyapu rumah mereka.

Menurut Sunarko saat ditemui di TKP mengatakan,” Bahwa Dirinya mendengar ada suara gemuruh di belakang rumahnya dan waktu itu anaknya sedang menanak nasi, dan tiba-tiba anaknya minta tolong, akhirnya dirinya melakukan pertolongan, untung tidak terjadi korban namun hanya sekedar lecet2 akibat terbentur batu,” ungkapnya.(17/01/11).

Sementara dengan kejadian bencana longsor, hinmgga saat ini belum teridentifikasi keseluruhan kerusakan rumah warga dan kerugian meteriilnya, namun warga hanya berharap agar pemerintah setempat segera memberikan bantuan.(Pan)

Sebar dan Bagikan :

Shares